Benitez Gantikan Pellegrini di ManCity?

Pelatih Napoli, Rafael Benitez
Sumber :
  • REUTERS/Ina Fassbender
VIVA.co.id
Yaya Toure Akhirnya Menyerah, Minta Agennya Diam
- Manchester City terancam mengakhiri musim ini tanpa gelar. The Citizens takluk 0-1 dari Burnley, Sabtu 14 Maret 2015, sehingga peluang untuk mempertahankan Premier League semakin berat.

Guardiola Diragukan, Xavi Turun Tangan

ManCity bisa berjarak 8 poin dengan Chelsea, jika The Blues mampu menekuk Southampton. Peluang The Citizens di Liga Champions juga sangat berat usai takluk 1-2 dari Barcelona di Etihad Stadium.
Klopp Ternyata Pernah Kepincut Datangkan De Bruyne


Raihan ini membuat posisi Pellegrini ada di ujung tanduk. Nama-nama calon pengganti pelatih asal Chile ini mulai bermunculan.


Menurut laporan
Daily Star
, pelatih Napoli, Rafael Benitez menjadi kandidat terkuat pengganti Pellegrini. Selain itu, ada pelatih Bayern Munich, Pep Guardiola, dan pelatih Atletico Madrid, Diego Simeone.


Bergabungnya Benitez ke Etihad Stadium sangat terbuka lebar karena kontraknya akan habis pada Juni 2015. Pelatih asal Spanyol ini berulang kali menolak berbicara mengenai perpanjangan kontrak dengan Partenopei.


Benitez mengaku baru akan berbicara mengenai masa depannya di bulan April. Dengan demikian, bisa jadi ada pertukaran pelatih. Sebab, Napoli sempat dikaitkan dengan Pellegrini. (ren)




![vivamore="
Baca Juga
:"]

Xavi Ukir Rekor Fantastis Saat Barcelona Bungkam Eibar

Kesempatan Terakhir Apollon Buktikan Diri di Persib

Carlo Ancelotti Akui Ingin Gaet Gerrard

[/vivamore]
Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya