Babak I: Arema Sulit Bongkar Pertahanan PBR

Penyerang Arema Cronus, Samsul Arif (kiri)
Sumber :
  • ANTARA FOTO/Ari Bowo Sucipto
VIVA.co.id
Arema Rela 'Peras Otak' Demi Timnas Indonesia
- Arema Cronus menghadapi perlawanan alot dari Pelita Bandung Raya (PBR) dalam laga perdana Bali Island Cup hari Kamis, 12 Maret 2015. Tim kuat Indonesia Super League itu masih kerepotan dan ditahan imbang 0-0 sampai babak pertama usai.

Tekanan Membuat Pemain PBR Tampil Menggila

Bermain di Stadion Kapten I Wayan Dipta, PBR lebih banyak menguasai jalannya pertandingan selama 20 menit awal laga. Pergerakan David Laly dan Kim Jeffrey Kurniawan merepotkan lini belakang Arema.
Strategi Tak Biasa Pieter Huistra Jadi Resep Kemenangan PBR


Namun, perlahan Arema mulai bisa keluar dari tekanan dan sempat membuat peluang lewat Ahmad Bustomi maupun Samsul Arif. Tapi, tak ada benar-benar peluang bersih yang didapat oleh "Singo Edan".


Menit ke-29, Arema mendapatkan ruang untuk melepaskan tembakan. Samsul Arif melepaskan tendangan keras usai menggocek satu pemain lawan, sayang bola masih melayang di atas gawang PBR.


Dalam lima menit terakhir pertandingan, kedua tim sama-sama menaikan tensi pertandingan. Arema sempat dapat peluang lewat sundulan Cristian Gonzales, namun bisa diblok sempurna oleh Denis Romanov. Skor 0-0 bertahan sampai turun minum.


Susunan Pemain:
Pelita Bandung Raya:
Denis Romanov; Boban Nicolik, Hermawan, Panggah Madyantara, Satrio Syam, Kim Kurniawan, Legimin Raharjo, Rahmad Hidayat, Ghozali Seregar, David Laly, Yongky Ariwibowo.


Arema Cronus:
Kurnia Meiga; Victor Igbonefo, Fabiano Beltrame, Alfarizi, Hasyim Kipuw; I Gede Sukadana, Ahmad Bustomi, Hendro Siswanto, Purwaka Yudi; Samsul Arif, Cristian Gonzales.

![vivamore="
Baca Juga
:"]

Kediaman Pesepakbola Malaysia Ditembaki Orang Tak Dikenal

Bayern Berondong Gawang Shakhtar 7 Gol Tanpa Balas

'Casillas Tetap Kiper Nomor Satu Dunia'

[/vivamore]
Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya