Kata Djanur Usai Persib Mengalahkan Bali United

Bali United vs Persib Bandung
Sumber :
  • ANTARA FOTO.
VIVA.co.id -
Dilarang Pakai Atribut, Suporter Persija Berontak
Pelatih Djadjang Nurdjaman memberikan reaksi datar terhadap kemenangan tipis 1-0 Persib Bandung atas Bali United Pusam dalam laga uji coba di Stadion Kapten Dipta, Gianyar, Bali, Selasa 3 Maret 2015. Sebaliknya, Djanur justru memuji kinerja pasukan Indra Sjafri.


Menurut Djanur keseluruhan laga tersebut sebenarnya berjalan imbang, namun pengalaman membuat Maung Bandung bisa menutup pertandingan dengan kemenangan. "Pertandingan berjalan alot dan berimbang," kata Djanur.
Bus Persib Kecelakaan Gara-gara Rem Blong


"Saya cukup salut terhadap permainan Bali United. Walaupun diisi pemain-pemain muda,tapi dapat memberikan perlawanan yang cukup bagus terhadap kami. Yang membedakan barangkali hanya di pengalaman," sambungnya.


Bali United di bawah kendali Indra Sjafri, memang masih berstatus anak bawang. Namun, di mata Djanur klub yang akar rumputnya berasal dari Putra Samarinda itu menjanjikan potensi mengejutkan di kompetisi Indonesia Super League (ISL) 2015.


"Secara karakter permainan, saya lihat mereka memiliki kesamaan dengan kita. Lebih mengandalkan serangan dari sayap dan memiliki barisan pemain muda yang cukup kuat dan potensial," papar Djanur.


Berbeda dengan Bali United yang masih mencari karakter permainan terbaik dengan komposisi pemain baru dan warisan dari Pusam, Persib sendiri menatap ISL musim 2015 tanpa banyak melakukan perombakan. Hanya satu pekerjaan rumah yang sejauh ini belum tuntas dilakukan Djanur yakni mencari striker asing.


"Musim ini kita tak banyak melakukan perubahan komposisi pemain. Hanya merekrut tiga pemain muda lokal Bandung (Dedi Kusnandar, Dias Angga Putra, dan Yandi Sofyan Munawar)," tuntasnya.


![vivamore="
Baca Juga
:"]

Ditekuk Persib, Indra Sjafri Nilai Bali United Tidak Fokus

Laga Persipura Vs Bengaluru di AFC Cup Terpaksa Ditunda

Van Gaal Tak Kaget Di Maria Tampil Melempem di MU

[/vivamore]
Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya