9 Fakta Menarik Jelang Duel Liverpool Vs ManCity

Liverpool Tersingkir dari Europa League Usai Kalah Adu Penalti
Sumber :
  • REUTERS / Murad Sezer

VIVA.co.id – Pekan ke-27 Premier League bakal menyajikan duel antara Livepool kontra Manchester City, yang akan berlangsung di Anfield pada malam nanti pukul 19.00 WIB. ManCity dinaungi rekor buruk kala bermain di markas Liverpool.

The Citizens belum pernah menang dalam 11 laga terakhirnya di Anfield. Belum lagi, Liverpool sukses menang di hadapan publiknya sendiri dalam 7 pertandingan terakhirnya di Anfield pada ajang Premier League.

Pada pertemuan pertama, ManCity berhasil menang 3-1 atas Liverpool. Sebelum menyaksikan pertandingan Liverpool vs ManCity, mari kita simak lebih dulu beberapa data dan fakta menarik dari duel keduanya, seperti yang dirangkum dari BBC Sports:

1. Manchester City belum pernah menang pada salah 11 kunjungan terakhir mereka ke Anfield, yakni 4 kali imbang dan 7 kali kalah. Kemenangan terakhir ManCity di kandang Liverpool terjadi pada Mei 2003, dengan skor 2-1 lewat 2 gol dari Nicolas Anelka.

2. Liverpool hanya memenangi 2 dari 12 pertandingan melawan Manchester City di pentas Premier League, di mana sisanya meraih 6 hasil imbang dan 4 kekalahan.

3. ManCity selalu mencetak 2  gol atau lebih ke gawang Liverpool dalam 6 pertemuan terakhirnya dengan Liverpool di ajang Premier League.

4. Pertandingan kedua tim selalu berjalan panas, tercatat sejak musim 2006-2007 ada  92 kartu kuning dan 6 kartu merah yang keluar dari kantong wasit. Liverpool mengantongi 48 kartu kuning dan 1 kartu merah, sedangkan ManCity mengemas 44 kartu kuning dan 5 kartu merah.

5. Pertandingan Liverpool vs ManCity telah menciptakan 94 gol dalam 8 tahun terakhir pertemuan keduanya. Dengan catatan Liverpool mencetak 53 gol, sedangkan Manchester Biru membukukan 41 gol.

6. Legenda Liverpool, Ian Rush menjadi pencetak gol terbanyak dalam laga Liverpool vs ManCity. Dia sudah membukukan 8 gol untuk Liverpool, sedangkan di kubuThe Citizens dipegang oleh Nicolas Anelka dengan 4 gol.

7. Dari semua pertandingannya di tahun 2015, Liverpool sejauh ini sudah mengumpulkan 17 poin, tertinggi di antara tim-tim Premier League yang lain. Skuad asuhan Brendan Rodgers ini belum terkalahkan.

8. Ada 14 pemain Liverpool yang sudah mencetak gol di Premiership musim ini. Mereka dan Arsenal adalah tim dengan jumlah goal scorer terbanyak saat ini.

9. Dari 56 gol yang sudah dibuat ManCity di ajang Premier League musim ini, 10 di antaranya dicetak dari luar kotak penalti. Angka ini adalah yang tertinggi di banding tim-tim lain, dan mereka juga yang sejauh ini tidak pernah kebobolan dari luar kotak penaltinya.

Yaya Toure Akhirnya Menyerah, Minta Agennya Diam

Baca Juga:

ManCity Ingin Akhiri 'Kutukan' Markas Liverpool

Guardiola Diragukan, Xavi Turun Tangan

6 Fakta Menarik Jelang Final Piala Liga, Chelsea Vs Spurs

Si Jangkung Crouch Kini Sejajar dengan Shearer

Klopp Ternyata Pernah Kepincut Datangkan De Bruyne
Manajer Liverpool, Juergen Klopp.

Liverpool Tunjuk Direktur Sepakbola untuk Pertama Kali

Klopp menginginkan posisi itu untuk mengurangi beban kerjanya.

img_title
VIVA.co.id
4 November 2016