Tevez Sebut MU Tim yang Dipenuhi Orang Egois

Seleberasi Gol Unik Ala Carlos Teves
Sumber :
  • REUTERS/Alessandro Bianchi

VIVA.co.id - Striker Juventus, Carlos Tevez, mengingat masa-masa ketika masih bermain di Premier League. Yang mengejutkan, dia membuat pengakuan tentang kondisi ruang ganti di Manchester United.

Pemain asal Argentina yang sekarang membela Juventus tersebut menjadi punggawa 'Setan Merah'pada sejak 2007. Namun, di sana, dia hanya bertahan selama 2 musim sebelum akhirnya memutuskan untuk menyeberang ke Manchester City.

Di Old Trafford, Tevez meraih sejumlah gelar bergengsi, salah satunya trofi Liga Champions 2008. Tapi, saat ditanya apakah dia menyesal sudah meninggalkan MU pada era kejayaannya, pemain 31 tahun tersebut menjawab "tidak".

Alasan Tevez rela pindah dari MU adalah situasi ruang ganti tim yang menurutnya kurang nyaman kala itu. "Saya tak menyesal, di sana terlalu banyak ego," kata bomber berjuluk El Apache.

Berbeda ketika di ManCity, justru Tevez yang menjelma sebagai sosok egois. Dan atas sikap buruk tersebut, dia harus membayar mahal.

"Saya melakukan kesalahan ketika di ManCity (pertengkaran dengan pelatih Roberto Mancini di laga melawan Bayern Munich). Saya membayarnya dengan hukuman setimpal. Saya hampir saja berhenti menjadi pesepakbola," ungkapnya dikutip Tribalfootball. (one)

MU Mainkan Mkhitaryan Lagi, Mourinho Tidak Puas

Baca juga:

Persipura dan Persija Masuk 500 Klub Terbaik Dunia

5 Bintang Muda yang Bakal Bersinar di ISL 2015

Langkah Mantap 2 Wakil Indonesia di Pembukaan AFC Cup
Yaya Toure Akhirnya Menyerah, Minta Agennya Diam
Manajer Manchester United, Jose Mourinho

Rekor Buruk Mourinho di MU

Dari dua manajer sebelumnya, Mourinho memiliki rekor terburuk.

img_title
VIVA.co.id
4 November 2016