Chelsea Tahan PSG, Mourinho Puji Penampilan Courtois

Kiper Chelsea, Thibaut Courtois (kanan) saat melawan PSG
Sumber :
  • REUTERS/Philippe Wojazer

VIVA.co.id - Penampilan gemilang ditunjukkan kiper Chelsea, Thibaut Courtois saat melawan Paris Saint-Germain di babak 16 besar Liga Champions, Rabu 17 Februari 2015 (Kamis dini hari WIB). The Blues akhirnya mampu menahan tuan rumah PSG 1-1 di Parc des Princes.

Sundulan Branislav Ivanovic membuat Chelsea unggul lebih dulu di menit 36. PSG sukses menyamakan kedudukan melalui gol Edinson Cavani, menit 54. Usai laga, pujian dilontarkan manajer Chelsea, Jose Mourinho, kepada Courtois.

"Kami bisa saja kalah. Jadi, ini merupakan hasil yang positif. Saya tak bisa katakan, ini hasil yang sangat bagus karena masih tergantung pada leg 2. Namun, ini hasil positif melawan tim yang sangat bagus dengan pemain berteknik fantastis. Ini merupakan pertandingan yang sulit," ujar Mourinho pada ITV.

"Saat Anda melihat penampilan kiper kami, Anda harus bilang ya, dia membuat dua atau tiga penyelamatan penting dalam pertandingan ini," tegas pelatih asal Portugal ini.

Beberapa pilar Les Parisiens harus absen akibat cedera dalam laga dini hari tadi. Namun, Mou juga menilai kondisi serupa dialami The Blues.

"Terkadang, orang-orang berbicara mengenai pemain yang cedera dan tidak bermain. Saya punya 5 pemain dalam pertandingan ini yang tidak berlatih sejak melawan Everton. Jadi, kami juga sedikit mengalami hal yang sama," ucap Mou.

"Saya senang dengan hasil ini karena laga 2 leg ini sekarang tinggal 1 leg lagi. Segalanya akan ditentukan di Stamford Bridge," tegas mantan pelatih Real Madrid dan Inter Milan ini.

Chelsea akan menjamu PSG di Stamford Bridge pada 11 Maret 2015. The Blues yang memiliki tabungan 1 gol tandang berpeluang besar untuk lolos. (one)

Conte Haramkan Beberapa Makanan Masuk ke Tim Chelsea

Baca juga:

Tamparan Winger Liverpool Berujung Sanksi 4 Laga

WAGs Persib Pamer Kemesraan di Pinggir Kolam Renang

Harga Mahal untuk Sebuah 'Penyesalan'
Kroos: Ancelotti, Sosok di Balik Kepindahan Saya ke Madrid
Eks bos Chelsea Guus Hiddink

Bertemu Conte, Hiddink Minta Saran soal Inter Milan?

Pemilik baru Inter Milan menginginkan Hiddink jadi bos sementara.

img_title
VIVA.co.id
4 November 2016