Legenda MU Jagokan ManCity Tekuk Barcelona

Pemain Manchester City merayakan gol ke gawang Burnley
Sumber :
  • REUTERS/Phil Noble

VIVA.co.id - Legenda Manchester United, Paul Scholes, yakin Manchester City bisa menaklukkan Barcelona di babak 16 besar Liga Champions, tengah pekan depan. Dia menilai, ManCity punya kualitas melakukan hal itu.

"Saya pikir ManCity bisa mengalahkan mereka (Barca). Tapi, pemain hebat seperti Yaya Toure dan Sergio Aguero harus dalam performa terbaik," kata Scholes kepada ITV, Selasa 17 Februari 2015.

"Mereka juga harus bertahan dengan baik (jika ingin menang dari Barcelona)," lanjutnya.

Scholes juga memiliki keyakinan penuh jika 3 wakil tersisa Inggris akan melaju ke babak berikutnya di Liga Champions musim ini. Selain ManCity, ada Arsenal dan Chelsea yang masih bertahan di kompetisi elite Eropa ini.

"Saya pikir 3 tim Inggris bakal lolos ke babak berikutnya, namun ManCity yang mendapat ujian paling berat," tutur Scholes.

Dari 3 tim Inggris yang tersisa, Chelsea akan lebih dulu bertarung pada Rabu dinihari nanti, 18 Februari 2015. The Blues akan bertandang ke Parc des Princes menghadapi Paris Saint Germain (PSG).

Musim lalu, kedua tim juga bersua di fase knockout Liga Champions. Chelsea sukses menyingkirkan PSG lewat keunggulan gol tandang dengan agregat 3-3. Kalah 1-3 di laga tandang, Chelsea menang 2-0 di kandang. (one)

MU Mainkan Mkhitaryan Lagi, Mourinho Tidak Puas

Baca juga:

Atasi Preston, MU Hadapi Arsenal di Perempatfinal

Yaya Toure Akhirnya Menyerah, Minta Agennya Diam

Cetak 11 Gol dari 6 Laga, Messi Sedang di 'Puncak'

PSG Bertumpu pada Ibra, Chelsea Nantikan Sinar Hazard

Guardiola Diragukan, Xavi Turun Tangan
Manajer Manchester United, Jose Mourinho

Rekor Buruk Mourinho di MU

Dari dua manajer sebelumnya, Mourinho memiliki rekor terburuk.

img_title
VIVA.co.id
4 November 2016