Persib Kehilangan 2 Pemain, Pelatih Arema Merasa Diuntungkan

Arema Cronus
Sumber :
  • ANTARA FOTO/Feny Selly

VIVA.co.id - Pelatih Arema Cronus, Suharno, tak menampik bila timnya diuntungkan dengan Persib yang bermain dengan 9 pemain saja. Meski, dia tetap menilai kemenangan Arema di final Inter Island Cup (IIC) 2014 ini, karena kerja keras pemain.

"Kemenangan ini hasil kerja keras pemain. Kalau pelatih sih keluar saja. Terlebih lagi babak tambahan. Kita diuntungkan dengan Persib yang hanya 9 pemain," kata Suharno usai pertandingan.

Dalam pertandingan yang berlangsung di Stadion Jakabaring, Palembang, Minggu 1 Februari 2015, kedua tim bermain imbang 1-1 di waktu normal. Alhasil, laga terpaksa berlanjut ke babak tambahan waktu 2x15 menit.

Pada masa babak tambahan waktu, Persib harus kehilangan Hariono dan Firman Utina. Hariono diusir keluar lapangan pada menit ke-100 usai mendapat kartu kuning kedua, sedangkan Firman Utina alami cedera di menit ke-105.

Dilarang Pakai Atribut, Suporter Persija Berontak

Kala itu jatah pergantian pemain Persib sudah habis, dan mereka pun terpaksa bermain dengan 9 pemain saja. Singo Edan sendiri harus bermain dengan 10 orang ketika Firman Saragih diusir wasit usai menerima kartu kuning kedua.

Unggul jumlah pemain, membuat Arema mendominasi jalannya pertandingan. Hasilnya, Arema berhasil mencetak gol kedua pada menit ke-116 lewat Sengbah Kennedy yang menyelesaikan umpan pendek Cristian Gonzales.

Skor 2-1 pun bertahan hingga akhir laga, dan Arema keluar sebagai juaranya. Suharno juga mengungkapkan bila anak asuhnya juga termotivasi raih kemenangan karena "dikucilkan" media.

"Kami melihat di koran, Arema ini disepelekan. Karena itu, kami termotivasi kuat untuk menang dari Persib Bandung dan alhamdulilah itu benar-benar tercapai" ujarnya.

"Kami sangat bersyukur bisa meraih juara, namun dengan hasil ini kami tetap akan mengevaluasi sebelum terjun ke kompetisi yang sebenarnya," sambung Suharno.

Bus Persib Kecelakaan Gara-gara Rem Blong

Baca Juga:

Tekuk Persib, Arema Juara IIC Lewat Waktu Tambahan

Arsenal Pesta Gol ke Gawang Villa

Udinese Paksa Juventus Pulang dengan 1 Poin

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya