Berselisih dengan Gerrard, Diego Costa Diancam "Beruang"

Pertikaian antara Diego Costa (kanan) dan Steven Gerrard
Sumber :
  • REUTERS/Stefan Wermuth

VIVA.co.id - Keselamatan Diego Costa tengah terancam. Ini buntut dari pertikaian antara bomber Chelsea itu dengan kapten Liverpool, Steven Gerrard, di Piala Liga, beberapa hari lalu.

Insiden yang melibatkan Costa dan Gerrard terjadi pada masa waktu tambahan. Kejadian ini bermula saat keduanya beradu memperebutkan bola.

Costa dan Gerrard terlibat aksi dorong serta beradu kepala. Beruntung, kejadian ini bisa segera dihentikan oleh rekan kedua pemain.

Namun, insiden ini ternyata telah memicu amarah fans Gerrard yang juga pemain Wimbledon, Adebayo Akinfenwa. Pemain yang dijuluki The Beast (Si Beruang) ini bahkan sampai mengancam Costa.

"Hati-hati #DiegoCosta karena #Adebayo #Akinfenwa akan datang untukmu #Liverpool #LFC #YNWA # Gerrard," tulis Akinfenwa dalam akun Instagramnya disertai foto pertikaian antara Costa dan Gerrard.

"Costa mengeluarkan kata lagi untuk Stevie G dan kita akan memiliki masalah," ia menambahkan.

Akinfenwa memang fans sejati Gerrard. Saat Wimbledon bertemu Liverpool di babak ketiga Piala FA, Akinfenwa bahkan sempat mengancam rekannya sendiri.

Dia mewanti-wanti para pemain Wimbledon lainnya untuk tidak bertukar kaus dengan Gerrard. "Saya menginginkan jersey Gerrard. Saya katakan pada rekan-rekan setim, siapa pun yang mendapatkan kausnya sebelum saya, maka ia akan mendapat masalah," tutur Akinfenwa ketika itu. (art)

Liverpool Tunjuk Direktur Sepakbola untuk Pertama Kali

Baca juga:

Conte Haramkan Beberapa Makanan Masuk ke Tim Chelsea

Persipura Bermarkas di Malang Jelang ISL

Pesan Zidane Kepada Bek Muda Madrid asal Prancis

Pemain Incaran Persib Cetak Hattrick dan Selamatkan Muka PBR

Tak Ditempatkan Sesuai Posisi di Liverpool, Apa Kata Origi
Eks bos Chelsea Guus Hiddink

Bertemu Conte, Hiddink Minta Saran soal Inter Milan?

Pemilik baru Inter Milan menginginkan Hiddink jadi bos sementara.

img_title
VIVA.co.id
4 November 2016