Boaz Cemerlang, Persipura Bombardir Gawang Mitra Kukar 4 Gol

Penyerang Persipura, Boaz Solossa
Sumber :
  • ANTARA/Rosa Panggabean
VIVAbola
TC Timnas Hari Kedua, Boaz Jalan-jalan di Pinggir Lapangan
- Persipura menang meyakinkan 4-1 atas Mitra Kukar di penyisihan grup SCM Cup di Kanjuruhan, Selasa 20 Januari 2015. Kapten Persipura Boaz Salossa tampil impresif dengan mencetak dua gol dan satu
assist
Seleksi Timnas Indonesia untuk Piala AFF Dimulai Hari Ini
.
Kesalnya Pelatih BSU Usai Dikalahkan 10 Pemain Persipura

Butuh kemenangan untuk menjaga asa lolos penyisihan grup, Persipura langsung tampil menekan. Hingga pertengahan babak pertama, Persipura terus menggempur pertahanan Mitra Kukar.

Tercatat ada empat peluang yang diciptakan Persipura. Dua di antaranya diciptakan kapten Persipura Boaz Salossa. Namun sayang, berbagai serangan bertubi-tubi Persipura masih belum menemui sasaran.


Menit 27, Persipura kembali mengancam melalui sepakan bebas Louis Kabes. Tapi bola yang meluncur deras ke sisi kiri atas gawang masih bisa ditepis kiper Mitra Kukar, Rifki Mongkodompit


Pertahanan Mitra Kukar akhirnya jebol di menit 35. Berawal dari umpan Robertino kepada Boaz yang kemudian mengecoh bek Mitra Kukar dan melepas sepakan terarah ke gawang. Skor 1-0 untuk Persipura.


Di pertandingan ini, Mitra Kukar terlihat kesulitan mengembangkan permainan. Tapi Mitra Kukar secara mengejutkan sukses menyamakan kedudukan di menit pertama babak kedua melalui gol Rachmad Afandi


10 menit berselang, Persipura kembali unggul. Berawal dari umpan panjang Robertino yang bisa di-
lop
Kone untuk melewati kiper Mitra Kukar. Arah bola ke ke sisi luar gawang langsung disontek Boaz menuju sasaran.


Persipura bahkan memperlebar keunggulan di menit 69.
Blunder
pertahanan Mitra Kukar bisa dimaksimalkan Boaz yang mengumpan bola kepada Robertino yang tak terkawal dan langsung mengeksekusi bola.


Penderitaan Mitra Kukar belum berakhir. Di penghujung laga, Persipura mencetak gol keempat melalui tendangan bebas Zulham Zamrun dari sisi kiri yang gagal dihalau Rifki Mongkodompit. Persipura menang 4-1.


Kemenangan ini membuat Persipura menjaga asa lolos grup setelah naik ke posisi dua klasemen sementara dengan tiga poin. Sementara Mitra Kukar terdampar di dasar klasemen dan dipastikan "angkat koper" lebih cepat.


Susunan Pemain:
Mitra Kukar:
Rifki Mongkodompit; Jorge Blass, Rudolph Basna, Ryuji Utomo; Michael Orah, M Bachtiar, Gavin Kwat Adsit, Anindito Wahyu; Septian David Maulana, Yogi Rahadian, Rachmad Afandi.


Persipura Jayapura:
Dede Soleman; Yohanes Tjo’e, Riccardo Salampesy, Yustinus Pay, Ruben Sanadi; Immanuel Wanggai, Lim Jun Sik, Robertino, Ian Kabes; Lancin Kone, Boaz Solossa.


Baca juga:

Fakta-fakta Menarik Jelang Liverpool Vs Chelsea

Liverpool Vs Chelsea, Rodgers Hapus Agenda Misi Balas Budi

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya