Reaksi Insan Sepakbola Tanah Air Usai AirAsia Ditemukan

petugas melakukan evakuasi korban pesawat airasia QZ8501
Sumber :
  • tvOne

VIVAbola - Nasib pesawat AirAsia dengan nomor penerbangan QZ8501, yang hilang sejak Minggu kemarin, akhirnya menemukan titik terang setelah serpihan badan pesawat terpantau tim pencari. Reaksi dari berbagai pihak pun bermunculan.

Pesawat Airbus A320-200 tersebut hilang kontak sejak akhir pekan silam. Setelah tiga hari pencarian, Badan SAR Nasional (Basarnas) dan tim pencari berhasil menemukan serpihan yang merupakan bagian dari pesawat AirAsia tersebut.

Arema Rela 'Peras Otak' Demi Timnas Indonesia
Kabar tersebut langsung mengundang reaksi dari berbagai pihak, termasuk dari insan olahraga Indonesia. "Kami sampaikan bela sungkawa mendalam atas musibah yang dialami AirAsia QZ8501. Semoga keluarga korban diberi kekuatan," tulis akun Twitter resmi PSSI.

Rangking FIFA: Argentina di Puncak, Indonesia Makin Anjlok

Kubu Arema Cronus pun ikut berkicau. Bukan apa-apa, kabarnya beberapa penumpang memang berasal dari Malang. "Semoga seluruh keluarga korban diberi ketabahan. amin #PrayForAirAsia," tulis akun Arema.

Salah satu pemain Indonesia yang saat ini memperkuat klub Liga Malaysia, Andik Vermansyah, pun ikut memberikan doa bagi para korban. Winger Selangor FA ini berharap keluarga diberikan kekuatan.

Bocah Asal Poso Ini Akan Ikut Turnamen di Denmark dan Swedia

"Turut Berduka Cita atas musibah pesawat AirAsia QZ8501, semoga keluarga korban diberikan ketabahan," tulisnya dalam akun Instagram, sambil mengunggah foto pesawat AirAsia dan tulisan #prayforQZ8501.

Bukan hanya sepakbola, klub basket NBL, Satria Muda BRItama, juga mengungkapkan bela sungkawa terhadap kejadian yang menimpa dunia penerbangan di akhir 2014 tersebut.

"Rasa bela sungkawa terdalam dan doa kami berikan pada mereka yang kehilangan orang-orang tercinta dalam penerbangan AirAsia QZ8501. Semoga para korban bisa beristirahat dengan tenang," tulis SM. (one)

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya