Taufiq Tak Anggap Kehadiran Dedi Sebagai Ancaman

Gelandang Persib, M Taufiq
Sumber :
  • www.persib.co.id
VIVAbola - Gelandang Persib Bandung, Muhammad Taufiq tak merasa kedatangan Dedi Kusnandar sebagai ancaman yang bakal membuat kesempatan bermain dirinya di kompetisi Indonesia Super League (ISL) musim depan berkurang.
Dilarang Pakai Atribut, Suporter Persija Berontak

Gelandang mungil yang dikenal jago merebut dan mengalirkan bola itu, justru ikut senang gelandang potensial seperti Dedi bisa bergabung dan bermain bersama dirinya di Maung Bandung.

"Saya justru merasa senang memiliki rekan bermain dengan kualitas cukup baik. Ini tentu saja akan sangat membantu kinerja secara tim di lapangan," ungkap mantan pemain Persebaya itu.
Bus Persib Kecelakaan Gara-gara Rem Blong

Taufiq pun tak mau risih dengan penilaian yang menyebut persaingan di lini tengah Persib musim depan akan sangat ketat dan menuntut dirinya untuk bekerja lebih keras demi memperoleh kepercayaan bermain.

"Sah-sah saja orang memberikan penilaian. Tapi setiap pemain pasti ingin menunjukan dan memberikan yang terbaik. Kalau itu harus disebut sebagai persaingan, tentu harus sehat dan biar pelatih yang memutuskan di lapangan," papar Taufiq.

Kedatangan Dedi ke Persib memang berpotensi menciptakan persaingan ketat, khususnya di sektor gelandang jangkar. Selain Taufiq dan Dedi, di posisi itu juga ada Hariono yang sangat berpengalaman bersama Persib sejak pertama kali bergabung pada musim 2008/2009.

Nama lainnya yang tak boleh dikesampingkan adalah M. Agung Pribadi yang musim 2014 lalu menunjukan perkembangan sangat memuaskan. Meski tergolong masih minim kesempatan, namun dia mampu tampil prima setiap kali diberi kesempatan.

Bahkan, Agung sempat dipercaya pelatih Djadjang Nurdjaman sebagai pemain pengganti pada laga krusial yakni semifinal ISL 2014 melawan Arema Cronus.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya