8 Jagoan Assists Premier League, Siapa Rajanya?

Pemain Chelsea, Cesc Fabregas
Sumber :
  • Zimbio
VIVAbola -
Fabregas: Wenger Seperti Ayah Kedua Bagi Saya
Dalam sebuah permainan sepakbola, kontribusi untuk tim tak hanya ditentukan lewat gol demi gol. Sebab, terkadang gol yang tercipta datang berkat jasa umpan atau
assists
Cari Pengganti Ibra, PSG Incar Gelandang Arsenal
pemain lainnya.
Senyum Di Maria Usai PSG Singkirkan Chelsea

Namun terkadang, pemain yang memberikan assists memang harus rela kalah tenar dari sang pencetak gol. Terlepas dari itu, peran pemain yang mampu memberikan assists tentu layak mendapatkan pujian atau penghargaan.

Tak hanya persaingan topskorer, kini persaingan untuk menjadi "Raja Assists" juga menarik untuk disimak. Lalu, siapakah kandidat pemain dengan assists
terbanyak di Premier League musim ini?


Nah, berikut ini VIVAbola rangkum 8 pemain yang bersaing dalam daftar "Raja Assists" di pentas Premier League:

Angel Di Maria

1. Angel Di Maria, Manchester United

Winger lincah asal Argentina ini memulai musim pertamanya di Old Trafford dengan gemilang. Meski kerap dihantam cedera, namun Di Maria telah membuktikan kelasnya sebagai tukang umpan jempolan. 6
assists
telah ia torehkan di musim ini.

Stewart Downing

2.Stewart Downing, West Ham United

Kariernya sempat meredup saat bergabung dengan Liverpool. Namun musim ini, Downing menunjukkan kelasnya sebagai salah satu kreator gol mumpuni. Gelandang 30 tahun ini telah menciptakan 6
assists
di Premier League.

Alexis Sanchez

3. Alexis Sanchez, Arsenal

Arsenal mendatangkan Sanchez dari Barcelona. Sang bomber memutuskan hengkang dari Barca setelah klub Katalan itu memboyong Luis Suarez dari Liverpool. Dan bomber timnas Chile ini tak hanya piawai mencetak gol. Sanchez juga membukukan 6
assists
di musim ini.

Jesus Navas

4. Jesus Navas, Manchester City

Winger asal Spanyol ini menjadi salah satu kunci Manchester City musim ini. Meski sempat menuai kritikan di awal musim, namun Navas membuktikan kualitasnya dengan membukukan 6
assists.

http://images.dailystar-uk.co.uk/dynamic/58/photos/14000/620x/124014.jpg

5. Dusan Tadic, Southampton

Sebelumnya nama Dusan Tadic tak begitu dikenal. Namun, sepak terjangnya bersama Soton di musim ini sungguh mengagumkan. Winger lincah ini telah membukukan 7
assists.

http://e0.365dm.com/13/11/768x432/Gylfi-Sigurdsson-Tottenham-Premier-League_3033671.jpg?20131110132217

6. Gylfi Sigurdsson, Swansea City

Gelandang timnas Islandia ini memang menjadi kunci lini tengah The Swans. Ia menjadi pelayan setia bagi bomber andalan Swansea, Wilfried Bony. Total 8
assists
telah ia catat di Premier League musim ini.

Leighton Baines

7. Leighton Baines, Everton

Posisinya boleh sebagai bek sayap. Namun, selain piawai menjaga pertahanan, Baines juga mumpuni untuk urusan memberikan
assists
. Bek timnas Inggris ini telah mencatatkan 9
assists
di Everton.

Cesc Fabregas

8. Cesc Fabregas, Chelsea

Namun, pencapaian paling mengagumkan ditorehkan Fabregas. Di musim pertamanya bersama Chelsea, mantan gelandang Barcelona ini telah memberikan 15
assists
untuk catatan gol The Blues di Premier League. Torehan ini membuat Fabregas berpeluang besar menjadi
Raja Assists
musim ini. (art)

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya