7 Fakta Menarik Jelang Ludogorets Vs Liverpool

Crystal Palace Bungkam Liverpool 3-1
Sumber :
  • REUTERS/Eddie Keogh
VIVAbola -
Liverpool Tunjuk Direktur Sepakbola untuk Pertama Kali
Laga hidup mati akan tersaji dalam penyisihan Grup B Liga Champions, Rabu 26 November 2014 (Kamis dini hari WIB). Liverpool dan Ludogorets akan saling bunuh di Vasil Levski National Stadium, untuk membuka peluang lolos ke babak 16 besar.

Tak Ditempatkan Sesuai Posisi di Liverpool, Apa Kata Origi

Liverpool dan Ludogorets sama-sama baru memetik 3 poin dari 4 pertandingan. Tercatat, hanya ada 6 tim dalam sejarah Liga Champions yang mengumpulkan 3 poin atau lebih sedikit, namun tetap bisa lolos ke babak selanjutnya.
Klub Medioker Serie A Serius Dekati Balotelli


Enam tim tersebut adalah Rosenborg BK (1996/97, 3 poin); Olympique Lyonnais (2000/01, 3 poin); FC Lokomotiv Moskow (2002/03, 1 poin); Newcastle United FC (2002/03, 3 poin); FC Porto (2004/05, 2 poin); VfB Stuttgart (2009/10, 3 poin).

Selain itu, ada beberapa fakta menarik jelang pertandingan krusial ini. Berikut 7 di antaranya seperti dikutip situs resmi UEFA


1.
Ludogorets berhasil memetik kemenangan 1-0 atas Basel di laga kandang terakhir. Mereka menjadi tim Bulgaria pertama dalam sejarah yang sukses meraih poin di Liga Champions.


2.
Ludogorets memiliki rekor apik di kandang di kompetisi Eropa. Dalam 10 pertandingan terakhir, The Eagles memetik 5 kemenangan, 3 kali imbang, dan mengalami 2 kekalahan.


3.
Laga dini hari nanti menjadi laga kandang pertama Ludogorets melawan tim Inggris.


4.
Catatan Liverpool di Bulgaria adalah 3 kemenangan dan 1 kali kalah. Satu-satunya kekalahan adalah saat kalah 0-2 dari CSKA Sofia (agregat 1-2) di babak perempat final Piala Champions 1981/82.


5.
Liverpool belum mencetak gol di Liga Champions, sejak menaklukkan Ludogorets 2-1 di matchday 1, 16 September 2014.


6.
Kali terakhir Liverpool menghadapi wakil Bulgaria di babak 3 kualifikasi Liga Champions 2005/06. The Reds menang 3-1 di markas CSKA Sofia, lalu kalah 0-1 di Anfield.


7.
Di Liga Champions 2001/02, Liverpool berada dalam posisi yang sama seperti musim ini di babak kedua penyisihan grup. Meskipun baru mengumpulkan 3 poin dari 4 pertandingan, The Reds mampu lolos sebagai runner-up setelah mengumpulkan 7 poin. (one)


Baca juga:




Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya