6 Fakta Menarik Usai Derby Della Madonnina Berakhir Imbang

AC Milan Vs Inter Milan Berakhir Imbang 1-1
Sumber :
  • REUTERS/Alessandro Garofalo
VIVAbola -
Janji Pelatih Anyar Inter Milan
Laga Derby Della Madonnina antara AC Milan dengan Inter Milan berakhir dengan skor sama kuat. Tampil di San Siro, Milan
bermain imbang 1-1
Gelandang Madrid Jadi Target Utama Proyek Irit Milan
dengan Inter.
Spurs Bantai Inter Milan di Norwegia

Milan sebenarnya sanggup unggul lebih dulu lewat aksi Jeremy Menez menit 23. Joel Chukwuma Obi menyelamatkan Inter dari kekalahan berkat golnya pada menit 61.

Berikut 6 fakta menarik usai Milan bermain imbang dengan Inter seperti dihimpun
Mister Chip
dan
Infostrada Live
:


1.
Skor imbang 1-1 menjadi skor yang paling sering terjadi di derby Milan. Skor ini terjadi sebanyak 26 kali. Sisanya, 1-0 untuk kemenangan Inter terjadi 18 kali, 1-0 untuk Milan 18 kali, dan 2-2 sebanyak 13 kali.


2.
Jeremy Menez menjadi pemain Prancis pertama yang mencetak gol di derby Milan sejak Bruno N'Gotty mencetak gol bunuh diri pada 13 Maret 1999.


3.
Inter dan Milan sama-sama meraih kemenangan kurang dari 5 setelah menjalani 12 pertandingan. Ini belum pernah terjadi sejak musim 1994-95.


4.
Inter tak pernah menang sebagai tim tamu saat melawan Milan setelah tertinggal di babak pertama. Ini sudah terjadi selama 81 tahun, terakhir Inter menang 3-1 pada 9 April 1933.


5.
Ini merupakan hasil imbang kedua dalam 20 derby Milan terakhir di Serie A. Sisanya, 11 kemenangan untuk Inter dan 7 untuk Milan.


6.
Joel Chukwuma Obi menjadi pemain Nigeria kedua yang mencetak gol di Derby Della Madonnina. Sebelumnya, dilakukan Obafemi Martins pada 11 Desember 2005. Ini juga menjadi gol kedua Obi di Serie A.


Baca Juga:







Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya