Hodgson Puas Inggris Atasi Perlawanan Berat Slovenia

Manajer Inggris, Roy Hodgson
Sumber :
  • REUTERS/Tony Gentile
VIVAbola -
Hodgson: Karir Vardy di Timnas Inggris Masih Panjang
Inggris sukses
menaklukkan Slovenia 3-1
Operasi Kiper Muda Inggris Berjalan Lancar
di laga Kualifikasi Piala Eropa 2016 Grup E, Sabtu 15  November 2014 (Minggu dini hari WIB). Usai laga, manajer Inggris, Roy Hodgson, mengaku senang timnya mampu mengatasi perlawanan berat Slovenia.
Hasil Lengkap Laga Sepakbola Internasional Tadi Malam

Tampil di Wembley, Inggris harus tertinggal lebih dulu lewat gol bunuh diri Jordan Henderson. The Three Lions akhirnya memenangkan pertandingan berkat gol penalti Wayne Rooney serta dua gol Danny Welbeck.


"Ini bukanlah pertandingan yang mudah karena mereka disiplin dan terorganisasi bagus. Saat kami tertinggal satu gol, sangat penting untuk langsung menyamakannya kembali," ujar Hodgson pada ITV.


Hodgson melanjutkan, Inggris akhirnya mampu menyamakan kedudukan lewat penalti. Setelah itu, Inggris bermain lebih bagus dan menciptakan banyak peluang.


"Akhirnya, ini menjadi kemenangan yang sangat bagus, karena Slovenia sudah meraih 6 poin dan 2 kemenangan sampai sejauh ini," ucap Hodgson.


"Dalam grup ini, kami sudah mengalahkan Swiss di laga tandang dan Slovenia di kandang. Ini menempatkan kami dalam posisi yang bagus," tutur pria 67 tahun ini.


Kemenangan ini membuat Inggris nyaman di puncak klasemen Grup E. The Three Lions menyapu bersih kemenangan dalam 4 pertandingan. Mereka sudah unggul 6 poin atas Slovenia yang menempati peringkat 2. (one)


Lihat berita menarik lainnya dengan
Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya