Tampil Perkasa, Indonesia Lumat Timor Leste

Euforia Kemenangan Timnas Indonesia U-19
Sumber :
  • VIVAbola/Anhar Rizki Affandi

VIVAbola - Tim nasional Indonesia tampil begitu perkasa ketika berhadapan dengan Timor Leste di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Selasa 11 November 2014. Skuad Garuda melumat tim tamu dengan skor telak 4-0. 

Andik Vermansyah Absen di Seleksi Timnas Tahap Kedua

Zulkifli Sukur dan kawan kawan sudah tampil luar biasa di babak pertama, khususnya Evan Dimas dan Sergio van Dijk. Kedua pemain itu mencetak gol untuk Skuad Garuda yang unggul 3-0 di babak ini.

Van Dijk mencetak gol di awal laga, sedangkan Evan Dimas jelang akhir babak pertama. Sementara satu gol lagi dipersembahkan oleh Zulham Zamrun di menit ke-40. 

Arema Rela 'Peras Otak' Demi Timnas Indonesia

Pada awal babak kedua, Van Dijk hampir mencetak gol keduanya. Umpan jauh dari Rizki sukses dikontrol oleh pemain Suphanburi tersebut. Sayang, kali ini eksekusi Van Dijk tidak terlalu keras sehingga mudah dipatahkan oleh Ramos.

Pelatih timnas Indonesia, Alfred Riedl, melakukan sejumlah pergantian di babak kedua. Van Dijk dan Evan Dimas digantikan Cristian Gonzalez dan Samsul Arif. Beberapa pemain lain juga ditarik di babak ini.

TC Timnas Hari Kedua, Boaz Jalan-jalan di Pinggir Lapangan

Perubahan tersebut tak membuat tekanan Indonesia berkurang. Buktinya, pada menit ke-68 tendangan kaki kiri Samsul Arif sukses membobol gawang Timor Leste. Indonesia pun unggul empat gol atas tim tamu.

Beberapa peluang lain juga didapat tuan rumah. Termasuk kesempatan emas Bayu Gatra pada menit ke-79. Sayang, terjadi miskomunikasi antara Bayu dan Gonzales sehingga peluang terbuang percuma.

Kedua tim berusaha gagal mencetak gol di sisa waktu yang ada. Keunggulan 4-0 Skuad Garuda atas Timor Leste tetap bertahan hingga wasit meniup peluit tanda pertandingan berakhir.

Susunan pemain:

Indonesia: Kurnia Meiga (Dian Agus Prasetyo 76); Zulfkifli Syukur, Muhammad Roby, Fachruddin, Rizky Ripora, Raphael Maitimo, Manahati Lestusen (Ahmad Bustomi 46), Ramdani Lestaluhu (Bayu Gatra 46), Evan Dimas (Samsul Arif 63), Zulham Zamrun (Dedi Hartono 74), Sergio van Dijk (Cristian Gonzales 63)

Timor Leste: Ramos Maxanches; Paulo Martins, Cacio Souza, Filipe Bertoldo (Carlos Geovano Magno 83), Patrick Fabiano, Chiqiuto Filipe Do Carmo (Nataniel Reis 66), Ezaquiel Dos Santos Fernandes(Agostinho da Silva Araujo 86), Adelino Coelho De Oliviera, Jose Fonseca, Nicolames Fernandez, Murilo de Almeida.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya