Inter dan Spurs Buka Jalan ke Babak 32 Besar Liga Europa

Para pemain Inter Milan merayakan gol
Sumber :
  • Reuters/Robert Pratta
VIVAbola - Inter Milan dan Tottenham Hotspur berpeluang besar lolos ke babak 32 besar Liga Europa musim 2014/15. Hingga matchday 4 penyisihan, kedua tim masih kokoh di puncak klasemen masing-masing grup.
Musim Depan, Spurs Masih Lebih Baik dari Liverpool

Inter sebenarnya hampir mengunci tiket ke babak 32 besar andai menang atas wakil Prancis, Saint Etienne. Namun, langkah mereka ke babak 32 besar harus tertunda.
De Boer Diminta Selamatkan Inter Usai Dibantai Tottenham

Bermain di Stade Geoffroy, Jumat 7 November 2014 dini hari WIB, Inter berhasil unggul lebih dulu lewat gol Dodo di menit 33. Sayangnya, di menit 50, bek Saint Etienne, Moustapha Bayal Sall, sukses menyamakan skor.
Janji Pelatih Anyar Inter Milan

Tak ada gol tambahan yang tercipta hingga peluit akhir. Kedua tim harus puas berbagi satu angka karena bermain imbang, 1-1.

Dengan ini, Inter semakin kokoh di puncak klasemen Grup F. La Beneamata mengoleksi 8 angka dari 4 kali bertanding.

Sementara itu, Spurs berhasil menang dengan skor 2-1 di kandang Asteras Tripolis, Stadion Theodoros Kolokotronis. Sepasang gol The Lily Whites dicetak oleh Andros Townsend (menit 36) dan Harry Kane (menit 42'). Dan gol balasan Asteras dicetak oleh Jeronimo Barrales lewat titik putih di penghujung laga.

Sama halnya dengan Inter, Spurs juga kokoh di puncak klasemen sementara Grup C. Mereka pun mengumpulkan 8 poin dari 4 laga yang sudah dijalani. Secara matematis, kedua tim hanya butuh 2 poin lagi untuk memastikan diri lolos ke babak 32 besar Liga Europa.

Baca berita menarik lainnya dengan mengklik tautan ini.
Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya