7 Fakta Menarik Usai Madrid Lolos ke 16 Besar UCL

Para pemain Real Madrid merayakan gol ke gawang Liverpool
Sumber :
  • REUTERS/Juan Medina
VIVAbola - Real Madrid meraih kemenangan 1-0 atas Liverpool, yang juga mengantarkan mereka lolos ke 16 besar Liga Champions. Tampak jelas, Madrid menguasai jalannya pertandingan dan membuat The Reds kesulitan untuk mengembangkan permainan.
Real Madrid Dapat Kabar Gembira dari Ronaldo

Pada laga yang dihelat di Santiago Bernabeu, Rabu, 5 November 2014 dini hari WIB itu, Madrid menang berkat gol tunggal Karim Benzema pada menit 27. Selanjutnya, meski memiliki sejumlah peluang, tim asuhan Carlo Ancelotti urung mencetak gol tambahan.
Jawaban Pogba Membuat Real Madrid Batal Merekrutnya

Seiring kemenangan tersebut, beberapa fakta menarik pun muncul. Di antaranya, para pemain Madrid jauh lebih berpengalaman di Liga Champions ketimbang skuad Liverpool, di mana hal tersebut terlihat dari jumlah penampilan.
Pogba Catat Rekor, Ini Daftar 10 Pemain Termahal Dunia

Selain itu, rekor pun ditorehkan Benzema, yang selalu mencetak minimal lima gol dalam lima musim terakhir Liga Champions. Hal itu juga membuat striker asal Prancis tersebut juga mensejajarkan namanya dengan Lionel Messi, Cristiano Ronaldo, dan Thierry Henry.

Berikut fakta-fakta usai Madrid lolos ke 16 besar, seperti dilansir Opta dan Infostrada:

1. Jika dikombinasikan, starting XI Madrid telah tampil di sebanyak 642 laga Liga Champions, hampir lima kali dari starting XI Liverpool yang mencatatkan 130 penampilan. 

2. Kiper Real Madrid, Iker Casillas menjadi pemain dengan penampilan terbanyak di Liga Champions, yaitu 144 pertandingan. Dia menyalip torehan gelandang Barcelona, Xavi, yang sudah mencatatkan 143 penampilan.

3. Pada babak pertama, Madrid melepaskan 13 tembakan (6 di antaranya tepat sasaran), sedangkan tak sekalipun melakakukan shoot. Secara keseluruhan, Madrid melakukan 27 tembakan, hampir tujuh kali lebih banyak dari The Reds yang menciptakan empat.

4. Striker Real Madrid, Karim Benzema (kini mengoleksi lima gol) selalu mencetak gol pada empat laga Liga Champions secara beruntun. Catatan itu merupakan yang pertama sejak Maret 2011.

5. Karim Benzema juga menjadi pemain keempat yang minimal mencetak lima gol dalam lima musim Liga Champions secara berturut-turut. Kini dia sejajar Lionel Messi, Cristiano Ronaldo, dan Thierry Henry.

6. Kemenangan atas Liverpool membuat Madrid telah memenangi tujuh pertandingan Liga Champions secara beruntun. Terakhir, El Real gagal menang adalah pada musim 2013/14, di mana saat itu kalah 0-2 dari Borussia Dortmund.

7. Winger Madrid, Gareth Bale kembali dimainkan pada laga kontra Liverpool, pasca cedera. Sebelumnya, Los Merengues memenangi empat laga tanpa Bale di musim ini, dengan rata-rata 3,8 gol per laga.
Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya