Bobotoh Saksikan Persib Vs Arema Sembari Buka Baju

Bobotoh buka baju demi dukung Persib Bandung
Sumber :
  • Adjie Putra/VIVAbola

VIVAbola - Ratusan fans Persib Bandung nekat bertelanjang dada saat mendukung timnya menghadapi Arema Cronus di Stadion Gelora Jakabaring, Palembang, Selasa, 4 November 2014. Aksi ini dilakukan demi mendampingi langsung Maung Bandung.

Seperti diketahui, fans Persib atau akrab disebut bobotoh dilarang mendampingi Persib saat menjalani laga away. Sanksi ini merupakan buntut dari kericuhan yang mewarnai duel Persib Bandung melawan Persija Jakarta di Stadion Maguwoharjo, Sleman, 28 Agustus lalu. Kala itu bobotoh sempat terlibat bentrok dengan Jakmania.

Komdis PSSI menganggap bobotoh sebagai biang keributan dan menjatuhi hukuman setahun larangan mendampingi Persib saat laga away pada September 2013. Namun, bobotoh membandel dan tetap hadir saat Persib bertandang ke markas Gresik United, 20 April lalu. Akibatnya, Komdis menambah masa hukuman selama enam bulan.

Namun, larangan ini tak membuat bobotoh urung mendampingi timnya di babak semifinal. Agar tidak mendapat sanksi tambahan, suporter Persib pun menyopot seluruh atribut berbau Persib, bahkan sebagian nekat memilih bertelanjang dada.

"Kami waktu itu sudah jalan ke Palembang dan baru tahu kalau kami tidak boleh nonton pertandingan Persib di luar Bandung. Jadi, kami harus nonton sambil buka baju, karena dilarang menggunakan atribut suporter," kata bobotoh bernama Dian.

Udara malam seprtinya tidak mengurangi gairah bobotoh dalam mendukung timnya. Mereka tetap menyanyi dan bersorak untuk mendukung perjuangan Maung Bandung.

Meski didominasi pria, tidak sedikit wanita yang hadir dalam mendukung Maung Bandung. Seperti halnya, Bunda Ana, ketua Viking Girl, Mia isteri mantan Panglima Viking almarhum Ayie Beutik, dan Mami, Viking Yellow Daerah Cikalong.

Ana mengatakan, dia rela meninggalkan buah hatinya di Bandung demi mendukung Persib untuk meraih kemenangan. Menurut dia, anaknya juga sudah  terbiasa ditinggal saat Persib bertanding di luar Bandung. " Sudah biasa. Anak saya ngerti," ujarnya.

Hal yang sama juga diungkapkan oleh Mami. "Anak juga di rumah. Di sini (Palembang), demi Persib dan untuk melihat kemenangan Persib," tuturnya.

Disinggung mengenai aksi fans Persib yang nekat melepas baju selama laga, Mami mengatakan hal itu adalah bentuk loyalitas mereka sebagai pencinta Persib. "Untuk Persib apa pun kami rela. Walaupun nonton nggak boleh pakai baju. Tetap kami lakukan," bebernya.

Hingga menit 64, Arema sementara unggul 1-0. (art)

Bus Persib Kecelakaan Gara-gara Rem Blong
Persija Jakarta Vs Persib Bandung

Dilarang Pakai Atribut, Suporter Persija Berontak

The Jakmania akan orenkan Manahan saat lawan Persib.

img_title
VIVA.co.id
4 November 2016