Inilah 3 Opsi Tuan Rumah Final ISL 2014

Joko Driyono
Sumber :
  • VIVAnews/Fernando Randy
VIVAbola
Tim 'Gemuk' PS Polri Diresmikan
- PT Liga Indonesia selaku operator Liga Super Indonesia (ISL) secara resmi telah memindahkan tuan rumah semifinal ke Stadion Gelora Bumi Sriwijaya, Jakabaring, Palembang. Pemindahan ini lebih karena faktor keamanan.

Piala Proklamasi Tak Jelas, Arema Enggan Ambil Pusing

Tak hanya semifinal, laga final ISL, yang dijadwalkan digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), ternyata juga berpotensi mengalami perpindahan. Itu bisa saja terjadi andai derby antara Persib Bandung versus Pelita Bandung Raya, tercipta di partai final.
Mahaka Kembali Ubah Nama Turnamen Pramusim ISL


"Saat bicara dengan Polda Metro Jaya, sudah ada opsi-opsi untuk final. Salah satunya adalah mengantisipasi derby Bandung di final," kata CEO PT Liga, Joko Driyono, di kantornya, Jumat 31 Oktober 2014 malam.


Joko pun mengakui bahwa rencana menggelar partai final ISL 2014 di SUGBK belum mendapat izin tertulis hingga sekarang. "Tapi, Polres setempat sudah mengeluarkan rekomendasi," terang pria asal Ngawi ini.


"Saat bicara dengan Polda, memang secara rinci kami bahas opsi-opsi yang terjadi di final. Dan bagaimana sejarah pertemuan suporter dari klub-klub yang ada di semifinal," sambungnya.


Jika derby Bandung tercipta dan final tetap digelar di SUGBK, bukan tak mungkin gesekan antar suporter terjadi. Seperti diketahui, hubungan suporter Persib, Bobotoh, dan pendukung Persija Jakarta, The Jakmania, kurang baik.


Bahkan The Jakmania sempat menolak rencana PT Liga untuk menggelar semifinal di SUGBK karena keikutsertaan Persib. "Jika nantinya final tak dapat izin di SUGBK, opsinya tetap Jakabaring dan Stadion Palaran (Samarinda)," ungkap Joko.


Lihat artikel menarik lainnya
Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya