Daftar Pemain Tercepat di Premier League Sejauh Ini

Bek Everton, Phil Jagielka (biru) berebut bola dengan Robin van Persie
Sumber :
  • REUTERS/Phil Noble
VIVAbola - Siapa pemain tercepat di Premier League sejauh ini? Ternyata jawabannya bukan Angel Di Maria, Alexis Sanchez atau Raheem Sterling. 
Nama Bek Everton Sudah Ada di Daftar Pemain ManCity

Mungkin publik akan sedikit terkejut dengan hasil yang dikeluarkan oleh tim pengumpul data EA Sports. Bek Everton, Phil Jagielka, dinobatkan sebagai pemain tercepat di Premier League hingga pekan ke-9.
Rooney Melihat Bintang Everton Ini Seperti 'Kembarannya'

Jagielka tercatat pernah melakukan sprint dengan kecepatan 35,99 kilometer per jam. Dia melakukannya saat melawan Leicester, Agustus lalu, demikian dilansir Daily Mail.
Saat Lawan MU, Akun Instagram Lukaku Dibajak

Bukan itu saja yang membuat publik terkejut. Hasil dari data yang dikumpulkan EA Sports, Di Maria, Sanchez dan Sterling tak termasuk 10 besar pemain tercepat.

Menariknya lagi, ada 4 pemain belakang yang juga masuk daftar 10 besar. Selain Jagielka, bek yang masuk daftar itu adalah Ritchie de Laet (Leicester City), Alan Hutton (Aston Villa) dan Joey O'Brien (West Ham United).

Masuknya 4 bek dalam jajaran 10 pemain tercepat Premier League ini sebenarnya dapat dimaklumi. Pasalnya, pemain diyakini akan berlari lebih cepat ketika tak menguasai bola.

Jadi sangat wajar jika nama Di Maria, Sanchez dan Sterling tak masuk daftar tersebut. Pasalnya, ketiga pemain ini lebih sering berlari dengan menguasai bola.

Berikut daftar 10 besar pemain tercepat di Premier League sejauh ini versi EA Sport:

1. Phil Jagielka (Everton) - 35,99 km/jam
2. Ritchie de Laet (Leicester City) - 35,94 km/jam
3. Joe Ledley (Crystal Palace) - 35,91 km/jam
4. Steven Nzonzi (Stoke City) - 35,82 km/jam
5. Connor Wickham (Sunderland) - 35,80 km/jam
6. Mohamed Diame (Hull City) - 35,68 km/jam
7. Alan Hutton (Aston Villa) - 35,54 km/jam
8. Nathan Dyer (Swansea) - 35,53 km/jam
9. Craig Gardner (West Brom) - 35,49 km/jam
10. Joey O'Brien (West Ham) - 35,46 km/jam
(one)
Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya