Tren Negatif Inter Terhenti, Higuain "Menggila" Bersama Napoli

Mauro Icardi.
Sumber :
  • REUTERS
VIVAbola –
Prediksi Liga Champions: Inter Milan Vs Liverpool
Inter Milan akhirnya mengakhiri tren negatif mereka di ajang Serie A dengan meraih kemenangan di giornata 8 Serie A, Senin 27 Oktober 2014 dini hari WIB. La Beneamata menang dengan skor tipis 1-0 atas Cesena.

Solskjaer Serang Klopp, Inter Mengamuk dan Pacquiao Dihajar Ugas

Bertandang ke Dino Manuzzi, Inter kesulitan untuk membobol gawang Cesena. Hingga akhirnya, mereka mendapat hadiah penalti di menit 32 karena pelanggaran yang dilakukan oleh kiper Nicola Leali kepada Rodrigo Palacio.
Mantan Pemain AC Milan Cela Treble Winner Inter 2010


Selain dihukum penalti, Leali pun diganjar kartu merah. Mauro Icardi yang maju sebagai eksekutor berhasil menjalankan tugasnya dengan baik dan membawa Inter unggul 1-0 hingga berakhirnya babak pertama.


Di babak 2, Inter kembali mengalami kebuntuan untuk mencetak gol berikutnya. Keunggulan jumlah pemain tak bisa dimanfaatkan dengan baik oleh skuad asuhan Walter Mazzarri ini, malah Cesena tercatat menciptakan beberapa peluang emas.


Inter terus mendominasi permainan, namun tak ada gol tambahan dan skor 1-0 bertahan hingga laga usai. Inter pun kembali mencicipi kemenangan usai di 3 laga terakhirnya gagal menang, mereka pun naik ke posisi 8 klasemen sementara Serie A dengan 12 poin.


Pada pertandingan lainnya, Napoli berhasil meraup poin penuh usai berpesta gol ke gawang Hellas Verona di Stadio San Paolo. I Partenopei menyelesaikan laga dengan skor kemenangan 6-2, di mana Gonzalo Higuain mencetak hattrick.


Sedangkan 3 gol lainnya, dicetak oleh Marek Hamsik (2 gol) dan Jose Callejon. Kemenangan ini menempatkan skuad asuhan Rafael Benitez di posisi 7 klasemen sementara dengan raihan 14 poin dari 8 laga yang telah dilakoninya.


Susunan Pemain Cesena vs Inter Milan

Cesena: 1-Nicola Leali; 6-Stefano Lucchini, 14-Massimo Volta, 25-Daniele Capelli, 33-Fransesco Renzetti; 5-Luigi Giorgi (9-Alejandro Rodriguez 75), 8-Giuseppe De Feudis, 34-Emmanuel Cascione, 61-Luca Garritano (30-Federico Agliardi 32); 18-Milan Djuric (27-Hugo Almeida 64),  89-Guido Marilungo


Inter Milan: 1-Samir Handanovic; 5-Juan, 14-Hugo Campagnaro, 23-Andrea Ranocchia; 10-Mateo Kovacic, 18-Gary Medel, 20-Joel Obi 920-Joel Obi 69), 22-Dodó, 88-Hernanes; 8-Rodrigo Palacio, 9-Mauro Icardi
Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya