Ini Alasan Falcao Tak Main Sejak Awal Lawan West Brom

Pelatih Manchester United, Louis Van Gaal, dan Falcao
Sumber :
  • REUTERS/Phil Noble
VIVAbola - Keputusan mengejutkan diambil Manajer Manchester United, Louis van Gaal, saat timnya bermain imbang 2-2 lawan West Bromwich Albion di lanjutan Premier League, Senin 20 Oktober 2014 (Selasa dini hari WIB). Manajer asal Belanda itu mencadangkan Radamel Falcao demi memainkan Adnan Januzaj dalam laga tersebut.
Rekor Buruk Mourinho di MU

Keputusan ini dipertanyakan sejumlah pihak. Maklum, penampilan Falcao sebenarnya cukup mengesankan di laga sebelumnya.
MU Mainkan Mkhitaryan Lagi, Mourinho Tidak Puas

Van Gaal akhirnya mengungkapkan alasan kenapa Falcao tak dimainkan. Menurutnya, pemain Kolombia tersebut tidak berada dalam kondisi fit untuk diturunkan.
Sudah Jadi Pemain MU, Pogba Masih Dibelikan Rumah Juventus

"Robin van Persie kembali (dari laga internasional) dua hari sebelum Falcao, yang bermain di Amerika Selatan. Dia (Falcao) masih jetlag," kata Van Gaal kepada Sky Sports.

Falcao akhirnya diturunkan pada menit ke-72. Dia menggantikan Juan Mata setelah MU dalam kondisi tertinggal 1-2.

Mantan pelatih Barcelona ini kemudian menjelaskan kenapa menurunkan Januzaj sejak awal. "Januzaj punya kesempatan besar. Sebelumnya, dia diberi kesempatan sebagai pemain pengganti, sekarang dia di tim inti. Itu perbedaan yang besar," jelas Van Gaal. (one)
Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya