Laporan Langsung dari Myanmar

Timnas U-19 Ditekuk Uzbekistan, Ini Alasan Indra Sjafri

Konferensi pers timnas Indonesia U-19
Sumber :
  • VIVAbola/Windi Wicaksono
VIVAbola -
Rangking FIFA: Argentina di Puncak, Indonesia Makin Anjlok
Kekalahan 1-3
Timnas Indonesia U-19 dari Uzbekistan U-19 di laga perdana penyisihan Grup B Piala Asia 2014 disebabkan penampilan para pemain kunci yang di bawah performa. Menurut Pelatih Timnas U-19, Indra Sjafri, banyak peluang timnya yang terbuang.
Bocah Asal Poso Ini Akan Ikut Turnamen di Denmark dan Swedia


Rangking FIFA: Posisi Indonesia Makin Merosot
Sepanjang pertandingan yang berlangsung di Stadion Thuwunna YTC, Jumat 10 Oktober 2014, Yangon, Myanmar, Evan Dimas Darmono memang terlihat tak berkontribusi maksimal. Begitu juga dengan Maldini Pali yang kerap bermain individualistis, sehingga digantikan Septian David Maulana di awal babak kedua.

"Pemain kunci kita bermain di bawah performa, kalau main konsisten mungkin akan lain," ucap Indra dalam konferensi pers usai laga yang dihadiri
VIVAbola
di Thuwunna Stadium, Jumat 10 Oktober 2014.


"Banyak peluang kita yang harusnya menjadi gol. Dan sebaliknya, kita kebobolan karena kesalahan kita sendiri," sambungnya.


Selain itu, Indra mengatakan, permainan Timnas U-19 yang kurang meyakinkan bukan pertama kalinya terjadi di laga pembuka. Meski timnya takluk 1-3 dari Uzbekistan, Indra tetap mengapresiasi perjuangan anak-anak asuhannya.


"Ini pertandingan pertama, menurut kami, setiap memulai turnamen, Timnas U-19 kurang maksimal. Kami akan perbaiki, tapi tidak cukup hanya sehari," ujar dia.

Garuda Jaya hars takluk 1-3 dari Uzbekistan. Khamdamov Dostonbek dan Urinboev Zabikhillo membuat Uzbekistan memimpin 2-0. Sempat memperkecil ketertinggalan lewat gol cantik Paulo Sitanggang, Timnas U-19 harus kembali kebobolan lewat aksi Shukurov Otabek. (one)


Lihat berita menarik lainnya dengan

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya