Ini yang Diwaspadai Bek Persib dari PBR

Pertandingan antara Persib dan Pelita Bandung Raya.
Sumber :
  • ANTARA/ Fahrul Jayadiputra
VIVAbola - Bukan kemampuan teknis individual yang dikhawatirkan bek Persib Bandung, Vladimir Vujovic terhadap Pelita Bandung Raya (PBR). Pemain bertahan asal Montenegro itu, lebih takut pada semangat The Boys Are Back dalam laga derby yang bakal membuka babak 8 besar kompetisi Indonesia Super League (ISL) 2014, Senin 6 Oktober.
Dilarang Pakai Atribut, Suporter Persija Berontak
           
Menurut Vlado --sapaan Vujovic-- spirit berlipat kerap ditunjukkan PBR dalam dua pertemuan di babak reguler wilayah barat. Hasilnya Persib memang selalu kesulitan menghadapi permainan penuh semangat yang ditunjukkan PBR.

Di putaran pertama kalah 0-1 lewat gol semata wayang TA Musafri ketika PBR menyandang status tuan rumah, dan harus puas bermain imbang 2-2 pada putaran kedua kala bertindak sebagai tuan rumah.
Bus Persib Kecelakaan Gara-gara Rem Blong
            
"Motivasi mereka cukup hebat. Di dua pertandingan sebelumnya kami selalu bermain menyerang dan memegang kendali permainan. Tapi mereka selalu bertarung dengan mengeluarkan segala kemampuan dan yang paling hebat adalah semangatnya," ungkap Vlado.
            
Semangat bertarung itulah yang menurut Vlado harus diwaspadai Maung Bandung ketika kembali berjumpa tim besutan pelatih Dejan Antonic tersebut di babak 8 besar.

"Kita harus antisipasi semua hal yang terjadi di lapangan, terutama motivasi besar lawan. Mereka mungkin akan tunjukkan hal itu di 8 besar nanti, terutama saat menghadapi kami. Karena ini adalah derby," ujarnya.
            
Di atas kertas Vlado menilai, secara teknis Maung Bandung sebenarnya lebih unggul ketimbang The Boys Are Back. Namun, faktor motivasi bisa saja jadi pembeda seperti di dua pertemuan sebelumnya.

"Strategi dan materi pemain, dan lainnya kami mungkin unggul. Tapi soal motivasi saya kira tidak dan kita harus tunjukkan motivasi lebih tinggi dari mereka untuk memenangkan pertandingan pertama nanti," tuturnya.
Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya