18 Menit, Tiga Gol Tercipta di Duel Leicester Kontra MU

Angel Di Maria dan Wayne Rooney merayakan gol
Sumber :
  • Reuters/Andrew Yates
VIVAbola - Manchester United untuk sementara berhasil unggul 2-1 atas tuan rumah Leicester City di King Power Stadium, Minggu 21 September 2014. Menariknya, 3 gol di babak I hanya tercipta dalam waktu kurang dari 20 menit.
Rekor Buruk Mourinho di MU

Keputusan Louis van Gaal menurunkan Wayne Rooney, Robin van Persie dan Radamel Falcao secara bersamaan tampaknya akan berbuah manis. Terbukti, MU langsung unggul dua gol hingga menit 16.
MU Mainkan Mkhitaryan Lagi, Mourinho Tidak Puas

Iblis Merah berhasil membuka keunggulan di menit 13 lewat kerja sama apik RVP dan Falcao. Berawal dari umpan silang Falcao, RVP berhasil menanduk bola untuk menjebol gawang Leicester. 1-0 MU memimpin.
Sudah Jadi Pemain MU, Pogba Masih Dibelikan Rumah Juventus

Tak butuh waktu lama bagi MU untuk menggandakan keunggulan. Tiga menit berselang, Angel Di Maria berhasil membuat MU unggul 2-0. Memanfaatkan assists Rooney, winger lincah Argentina ini melepaskan tendangan indah.

Namun 2 menit berselang tepatnya menit 18, tuan rumah berhasil memperkecil ketinggalan menjadi 2-1. Memanfaatkan umpan silang Jamie Vardy, Leonardo Ulloa berhasil melepaskan tandukan guna menaklukkan David De Gea. 

Gol ini sukses melecut semangat pemain Leicester. Tim besutan Nigel Pearson ini mencoba mengurung pertahanan MU. Namun hingga akhir babak pertama, skor 2-1 untuk keunggulan MU tetap bertahan.

Susunan Pemain
Leicester: Kasper Schmeichel, Ritchie De Laet, Paul Konchesky, Wes Morgan, Liam Moore, Daniel Drinkwater, Dean Hammond, Jamie Vardy, Esteban Cambiasso, David Nugent, Jose Leonardo Ulloa

MU: David De Gea, Rafael, Marcos Rojo, Jonny Evans, Tyler Blackett, Angel Di Maria, Wayne Rooney, Daley Blind, Ander Herrera, Radamel Falcao, Robin van Persie
Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya