Terry Klaim Chelsea Selalu Mainkan Gaya Tiki-Taka

Kapten Chelsea, John Terry
Sumber :
  • REUTERS/Eddie Keogh

VIVAbola – Kapten Chelsea, John Terry, mengklaim, timnya selalu memainkan gaya tiki-taka di lapangan. Terry juga menilai, kedatangan Cesc Fabregas dan Diego Costa ke Stamford Bridge kian menguatkan gaya bermain The Blues.

Namun, pernyataan Terry seolah bertolak belakang dengan anggapan masyarakat luas, yang menilai Chelsea cenderung bermain pragmatis. Ketika The Blues kembali ditangani oleh Jose Mourinho, kesan sebagai tim yang memainkan sepakbola efektif kian menguat.

Permainan yang dikembangkan oleh Mourinho kala membesut klub asal London Barat itu dianggap bukan sepakbola yang menghibur. Pernyataan Terry soal gaya tiki-taka yang biasa dimainkan Chelsea pun dianggap tak berdasar.

"Fabregas pernah memainkan tiki-taka, tapi di Chelsea kami selalu bermain dengan cara ini: Mengoper bola, mengontrol permainan, dan membuat diri kami lebih banyak pilihan di lini depan,” klaim Terry, seperti dilansir Daily Mail.

Musim ini, The Blues memang tampil jauh lebih menghibur ketimbang musim lalu, terutama sejak kedatangan Fabregas, Diego Costa, dan Filipe Luis. Chelsea telah mencetak 15 gol dari empat pertandingan pertama mereka di Premier League musim ini.

Gaya tiki-taka sendiri populer ketika Barcelona masih ditangani oleh Pep Guardiola, yang kini menukangi Bayern Munich. Seperti diketahui, Mourinho merupakan rival Guardiola saat keduanya sama-sama telah menjadi pelatih. (ms)

Conte Haramkan Beberapa Makanan Masuk ke Tim Chelsea

Lihat berita menarik lainnya klik di sini

Eks bos Chelsea Guus Hiddink

Bertemu Conte, Hiddink Minta Saran soal Inter Milan?

Pemilik baru Inter Milan menginginkan Hiddink jadi bos sementara.

img_title
VIVA.co.id
4 November 2016