Pelatih Persib: Membela Persib Merupakan Mimpi Ferdinand

Striker Persib Bandung, Ferdinand Sinaga (biru)
Sumber :
  • ANTARA FOTO/Agus Bebeng

VIVAbola - Striker Persib Bandung, Ferdinand Alfred Sinaga, tengah bersinar di pentas Asian Games 2014. Sejauh ini, enam gol berhasil ditorehkan pemain berdarah Batak itu dalam dua laga Garuda Muda pada Grup E.

Di laga perdana, saat Indonesia menang 7-0 atas Timor Leste, Ferdinand mencetak empat gol. Ini merupakan quattrick pertama penyerang Indonesia selama tampil di multievent empat tahunan itu.

Hari ini, Ferdinand kembali menambah pundi-pundi golnya saat membawa Indonesia mengalahkan Maladewa 4-0. Dalam duel ini, dia mencetak 2 gol dan Indonesia dipastikan lolos ke babak 16 besar. 

Ketajaman Ferdinand tak hanya di timnas. Di tim Maung Bandung, mantan pemain Persiwa Wamena itu juga merupakan pencetak gol terbanyak di skuad Maung Bandung.

Sejauh ini, dia telah mengoleksi 9 gol atau lebih banyak dari striker impor Coulibaly Djibril yang sejak awal digadang-gadang sebagai mesin gol Maung Bandung musim ini.

Ketajaman Ferdinand belakangan ini mulai memikat tim-tim lain. Salah satunya adalah Arema Cronus yang berniat meminangnya musim depan.

Bus Persib Kecelakaan Gara-gara Rem Blong

Menanggapi hal ini, Pelatih Persib, Djadjang Nurdjaman, mengatakan, dengan kemampuan yang dimilikinya, wajar bila banyak klub yang tertarik meminangnya. Namun, Djadjang mengingatkan klub-klub yang mengincar Ferdinand bahwa yang bersangkutan masih fokus memperkuat Persib dalam menghadapi babak 8 besar Liga Super Indonesia (ISL) 2014.

"Kalau ada klub yang bidik-membidik itu sah-sah saja. Yang pasti saat ini Ferdinand fokus ke Persib apalagi babak 8 besar kian dekat,” jelas Djanur kepada wartawan di Mes Persib, Jalan Ahmad Yani, Kota Bandung, Kamis pagi, 18 September 2014.

Soal karier, Djanur optimistis Ferdinand lebih memilih Persib yang merupakan klub impiannya sejak kecil. Apalagi, Maung Bandung merupakan klub yang berjasa memolesnya sejak junior.

Namun, Djanur menegaskan hal itu tetap tergantung kepada Ferdinand. "Itu pilihan buat pemain, tapi saya kenal betul Dinan (sapaan Ferdinand). Sejak dulu dia memimpikan bermain di Persib,” beber Djanur. (art)

Persija Jakarta Vs Persib Bandung

Dilarang Pakai Atribut, Suporter Persija Berontak

The Jakmania akan orenkan Manahan saat lawan Persib.

img_title
VIVA.co.id
4 November 2016