Bantai Maladewa, Indonesia ke 16 Besar Asian Games

Indonesia Juara Turnamen Mini MNC Cup 2013
Sumber :
  • VIVAnews/Muhamad Solihin

VIVAbola - Tim nasional Indonesia U-23 memastikan diri melangkah ke babak 16 besar Asian Games 2014. Skuad Garuda Muda menang telak 4-0 atas Maladewa di laga kedua Grup E hari Kamis, 18 September 2014.

Setelah unggul 1-0 pada babak pertama lewat gol cantik Ramdani Lestaluhu, Indonesia sukses menggebrak pada awal paruh kedua. Baru empat menit, timnas U-23 sudah sukses gandakan keunggulan.

Bayu Gatra menusuk dari sisi kanan dan melepaskan umpan silang ke mulut gawang. Ferdinand Sinaga dengan tendang mengontrol bola sebelum tendangan kerasnya membawa Indonesia unggul 2-0.

Indonesia semakin memperlebar jarak di menit 56 setelah Bayu Gatra mampu menyelesaikan kerja sama satu duanya dengan Ferdinand. Skor pun kembali berubah jadi 3-0 untuk keunggulan Indonesia.

Maladewa punya peluang di depan gawang untuk mencetak gol di menit ke-62. Beruntung, Andritany mampu melakukan penyelamatan gemilang. Sayang, penyelamatan itu berbuah cedera bagi kiper Indonesia itu sehingga digantikan Teguh Amiruddin.

Kiper Persita Tangerang itu sukses membuat penyelamatan di menit pertamanya. Dani Saputra terpeleset hingga membuka ruang bagi Assadhulla Abdulla. Tapi, Teguh mampu memblok tendangan kapten Maladewa tersebut.

Setelah itu, Ramdani dan Ferdinand berhasil membuat peluang emas lewat skema bola mati. Namun, sundulan Ramdani masih melayang tipis, sedangkan tendangan melengkung Ferdinand mampu ditepis kiper Maladewa sambil melayang.

Menit ke-80, Indonesia sukses mencetak gol keempat ke gawang Maladewa setelah Alfin dijatuhkan di kotak penalti. Ferdinand yang maju sebagai eksekutor sukses menjalankan tugasnya, sekaligus mencetak gol keenamnya di turnamen ini.

Masalah bagi Indonesia muncul saat cedera menimpa Dedi Kusnandar lima menit jelang bubaran. Pasalnya, Aji Santoso sudah melakukan tiga pergantian. Meski dengan 10 pemain, Indonesia bisa amankan keunggulan 4-0 sampai peluit panjang.

Dengan tambahan tiga poin ini, Indonesia kokoh di puncak klasemen Grup E dengan poin enam sekaligus memastikan jadi tim ketiga yang lolos ke 16 besar setelah Korea Selatan dan Palestina. Di laga terakhir Grup E, Indonesia masih menyisakan satu laga Vs Thailand, 22 September 2014.

Susunan Pemain:
Indonesia:
Andritany Ardiyasha (Teguh Amiruddin 64'); Alfin Tuassalamony (Saiful Indra 81'), Manahati Lestusen, Victor Igbonefo, Dani saputra; Ahmad Jufriyanto, Dedi Kusnandar; bayu Gatra, Fandi Eko Utomo, Ramdani Lestaluhu (Rasyid Bakrie 78'); Ferdinand Sinaga

Bocah Asal Poso Ini Akan Ikut Turnamen di Denmark dan Swedia

Baca berita menarik lainnya:

Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia Hari Ini

Rangking FIFA: Posisi Indonesia Makin Merosot


Kamboja Jadi Lawan Uji Coba Timnas Senior Berikutnya

Deretan Musisi Indonesia yang Awet Muda di Usia 40an


2 Gelandang Timnas U-19 Curi Perhatian Pelatih Atletico Madrid B

Pemain Timnas Argentina

Rangking FIFA: Argentina di Puncak, Indonesia Makin Anjlok

Argentina menggeser Belgia di rangking teratas dunia.

img_title
VIVA.co.id
7 April 2016