Juve Tekuk Udinese, Debut Luar Biasa Patrice Evra

Bek Juventus, Patrice Evra
Sumber :
  • REUTERS/Giorgio Perottino
VIVAbola -
Sudah Jadi Pemain MU, Pogba Masih Dibelikan Rumah Juventus
Debut manis dilakoni Patrice Evra bersama Juventus di Serie A. Bek yang diboyong dari Manchester United ini sukses mengantarkan La Vecchia Signora meraih kemenangan 2-0 atas Udinese di Juventus Stadium, Sabtu 13 September 2014 (Minggu dini hari WIB).

Diincar 2 Raksasa Italia, Isco Dibanderol Madrid Rp733 M

Gol kemenangan Juve dicetak oleh Carlos Tevez menit ke-8 dan Claudio Marchisio menit ke-75. Usai laga, Tevez langsung mengungkapkan kepuasannya.
Juventus Tak Menikmati Untung Besar dari Penjualan Pogba


"Ini luar biasa. Paul Pogba bercerita mengenai stadion. Saya belum pernah bermain di sini sebelumnya, dan fans begitu menakjubkan," kata Evra seperti dilansir Sky Sport Italia.


"Saya harus berterima kasih kepada semua orang, dari fans, pemain, dan juga para staf. Saya akan membayarnya dengan penampilan saya," tegas pemain 33 tahun ini.


Evra lalu berkomentar mengenai perbedaan antara Premier League dan Serie A. Pemain internasional Prancis ini mengaku belum pernah bekerja sekeras ini dalam latihan sebelumnya.


"Perbedaannya adalah, permainannya kurang agresif, namun lebih taktis. Anda harus terus berkonsentrasi setiap saat dan tak bisa terganggu walau sejenak," ungkap Evra.


Juventus kini berada di puncak klasemen Serie A dengan 2 kemenangan dalam 2 pertandingan. Selanjutnya, tim besutan Massimiliano Allegri akan menghadapi Malmo di Liga Champions, Selasa 16 September 2014 (Rabu dini hari WIB).


"Target di Liga Champions adalah lebih baik dari musim lalu. Juve memiliki pemain bagus dan kami akan mencoba untuk mencapai sesuatu yang besar," ungkap Evra.


Lihat berita menarik lainnya dengan
Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya