MU Dipermalukan Tim Kasta Ketiga, Dzeko Tertawa Puas

Manchester United
Sumber :
  • REUTERS/Eddie Keogh
VIVAbola
Rekor Buruk Mourinho di MU
– Manchester United secara mengejutkan mengalami kekalahan cukup memalukan di ajang putaran 2 Piala Liga, Rabu 27 Agustus dini hari WIB. MU kalah telak 0-4 oleh tim Divisi III Liga Inggris, Milton Keynes (MK) Dons.

MU Mainkan Mkhitaryan Lagi, Mourinho Tidak Puas

Kekalahan itu memperpanjang torehan buruk Setan Merah di bawah asuhan Louis van Gaal, setelah sebelumnya gagal menang di 2 laga awal Premier League. Kondisi ini semakin membuat banyak pihak terkejut, termasuk insan sepakbola.
Sudah Jadi Pemain MU, Pogba Masih Dibelikan Rumah Juventus


Salah satunya adalah Tim Cahill, pemain yang merumput di Major League Soccer bersama New York Red Bulls itu memperlihatkan ekspresi terkejut saat menyaksikan laga tersebut. Kemudian, dia menuliskan "MK Dons #wow #BringbackMoyes" di akun Twitter miliknya.


Tim Cahill


Tulisan tersebut merujuk kepada pencapaian manajer MU sebelumnya, David Moyes, yang menjalani start lebih baik ketimbang Van Gaal. Dengan begini, MU untuk kali pertama sejak musim 2007-08 tidak pernah meraih kemenangan di 3 pertandingan awal musim.


Berbeda dengan Cahill, Edin Dzeko dengan jelas menertawakan kekalahan MU tersebut. Seperti dilaporkan
BBC
, pemain Manchester City itu melalui akun @EdDzeko menuliskan "Hahahaha", memang hal yang wajar untuk pemain klub rival.


Sementara itu, Petr Cech memberikan komentar yang tak terlalu menyudutkan. “Sepakbola penuh dengan momen luar biasa. Semua bisa terjadi dalam sebuah pertandingan, itulah kenapa saya mencintainya,” tulis kiper Chelsea itu.


MU pun harus tersingkir di babak kedua Piala Liga untuk pertama kalinya, sejak 1995. Sementara itu, MK Dons mencatat sejarah dengan menjadi tim kasta lebih rendah pertama yang mampu membobol gawang MU hingga 4 kali di ajang Piala Liga. (art)

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya