Suarez: Saya Merasa Bukan Pemain Sepakbola

Striker Barcelona, Luis Suarez
Sumber :
  • REUTERS/Gustau Nacarino
VIVAbola
Barcelona Masih Mau Beli Striker Walau Sudah Ada MSN
- Bintang anyar Barcelona, Luis Suarez, mengatakan bahwa ia merasa seperti bukan seorang pesepakbola, setelah dipaksa tak boleh berlatih sepanjang pekan pertama dari empat bulan sanksi yang dijatuhkan padanya.

Barcelona Tak Panik Usai Dibantai Liverpool

Penyerang asal Uruguay itu dijatuhi sanksi oleh FIFA, setelah terbukti mengigit bek Italia, Giorgio Chiellini, pada fase grup Piala Dunia 2014 kemarin.
Liverpool Gilas Barcelona di Wembley


Sanksi itu melarang Suarez mengikuti satu pun aktivitas sepakbola. Termasuk, latihan untuk menjaga kebugarannya, setelah bergabung ke Barcelona dari Liverpool dengan harga 88 juta Euro bulan Juli lalu.


Namun, berhasilnya proses banding yang diajukan ke pengadilan arbitrase olahraga (CAS), akhirnya memberikan Suarez izin untuk kembali berlatih dengan rekannya di Barca, serta bermain laga persahabatan, meski sanksi empat bulan masih dijatuhkan.


"Sangat sulit bagi saya untuk berlatih sendirian di sebuah lapangan persegi panjang berukuruan 10 meter x 10 meter," aku Suarez, seperti dilansir AS.


"Itu membuat saya tidak merasa seperti sepakbola. Rasanya aneh. Saya sekarang jauh lebih bahagia, karena bisa bekerja dengan rekan-rekan baru saya. Senang rasanya, bisa bilang ke anak-anak, kalau saya akan pergi kerja," lanjutnya.


Sampai saat ini, Suarez masih belum dipastikan di posisi mana ia akan mengisi skuad utama Barcelona asuhan Luis Enrique. Namun, pemain 27 tahun tersebut menegaskan siap diberi tugas apapun oleh sang entrenador.


"Saya akan coba beradaptasi pada posisi apapun yang diminta Luis Enrique," tambah pemain kontroversial tersebut.


"Dia mengenal saya dan dia tahu bagaimana saya bermain. Saya bermain di klub terbesar di dunia dan saya lapar untuk memenangkan trofi terbesar. Itu adalah tantangan yang saya sukai," tambah Suarez. (asp)

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya