Ini Komentar Indra Sjafri Usai "Disidang" BTN

Pelatih Timnas U-19 Indra Sjafri
Sumber :
  • VIVAnews/Anhar Rizki Affandi
VIVAbola
Rangking FIFA: Argentina di Puncak, Indonesia Makin Anjlok
- Pelatih Tim Nasional U-19, Indra Sjafri, menjalani evaluasi selama 5 jam di depan Badan Tim Nasional dan para panelis. Dalam pertemuan tertutup ini, Indra memaparkan laporan kondisi timnya.

Bocah Asal Poso Ini Akan Ikut Turnamen di Denmark dan Swedia

Indra membeberkan, pertemuan ini merupakan diskusi tentang apa yang telah dilakukan timnya dan apa yang akan mereka lakukan. "Di mana letak kesalahannya, itu yang kami evaluasi," jelas Indra kepada wartawan di Jakarta, Kamis 21 Agustus 2014.
Rangking FIFA: Posisi Indonesia Makin Merosot


Nantinya, hasil evaluasi ini akan diolah oleh High Performance Unit (HPU). Setelah itu, HPU akan mengeluarkan rekomendasi kepada tim pelatih yang juga diteruskan kepada Ketua BTN.


Dalam pertemuan ini juga hadir beberapa pelatih timnas dan mantan pelatih Timnas. Sebut saja Alfred Riedl, Fachri Husaeni dan Rahmad Darmawan.


"Pada intinya kami sepakat bahwa secara teknik tidak ada masalah dengan tim. Tetapi, ada hal yang perlu kami benahi. Dari sisi teknis, tim ini masih lemah dalam finisihing," kata pelatih asal Padang tersebut.


Ketika ditanya apakah pemain merasa lelah dan jenuh sehingga tampil buruk, Indra menjawab, "Kami juga membahas sejauh itu. Tentu ada, sebab kenapa ada rasa jenuh. Ke depan itu yang akan jadi pekerjaan rumah kami. Bagaimana membangkitkan semangat mereka seperti dulu yang merasa dia lolos ke Piala Dunia." (one)

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya