"Lupakan Musim Lalu, MU Kini Dilatih Pelatih Cerdas"

Pelatih Manchester United, Louis Van Gaal, saat dikenalkan
Sumber :
  • REUTERS/Nigel Roddis
VIVAbola - Di bawah arahan David Moyes, Manchester United menjalani musim dengan buruk pada 2013/14 lalu. Namun, hal sama dipercaya tak akan terjadi musim ini, lantaran Setan Merah ditangani oleh pelatih berpengalaman, Louis Van Gaal.
Rekor Buruk Mourinho di MU

Seperti diketahui, di ajang Premier League musim lalu, MU harus puas menduduki posisi 7 pada klasemen akhir, dengan catatan 19 kemenangan, tujuh imbang, dan 12 kekalahan. Rekor-rekor buruk pun dicatatkan Moyes bersama Setan Merah.
MU Mainkan Mkhitaryan Lagi, Mourinho Tidak Puas

Namun, klub langsung bergerak cepat dengan mendatangkan Van Gaal, pelatih yang pernah meraih kejayaan bersama Ajax, AZ, Barcelona, dan Bayern Munich. Legenda Setan Merah, Sir Bobby Charlton yakin "Si Tulip Besi" bakal membawa MU bangkit.
Sudah Jadi Pemain MU, Pogba Masih Dibelikan Rumah Juventus

"Kami agak bersusah payah tahun lalu, dan mungkin beberapa orang melakukan kesalahan. Tapi, saya pikir hal sama tak akan terjadi kali ini. Mudah-mudahan kami mendapat servis memuaskan di tangan pelatih yang sangat cerdas," ujar Charlton.

Dan, dari tiga pertandingan yang telah dilakoni di pramusim, MU asuhan Van Gaal selalu meraih kemenangan, 7-0 lawan LA Galaxy, 3-2 kontra AS Roma, dan menang adu penalti atas Inter Milan. Charlton pun menyambut antusias hal positif tersebut.

"Sungguh mengagumkan. Saya sangat senang dengan perubahan (yang terjadi di MU)," kata Charlton, yang mengoleksi 199 gol dari 606 pertandingan saat memperkuat Setan Merah, sebagaimana dilansir Dailymail, Sabtu 2 Agustus 2014. (art)
Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya