Menanti Kepastian Transfer Pelik Arturo Vidal ke MU

Pemain Juventus, Arturo Vidal
Sumber :
  • REUTERS/Giorgio Perottino

VIVAbola - Tiga Scudetto beruntun adalah persembahan Arturo Vidal buat Juventus sejauh ini. Bergabung dengan Bianconeri pada 2012, dia langsung menjadi andalan lini tengah. Posisinya bahkan hampir tak tergantikan. Pemain asal Chile itu bahu-membahu dengan Claudio Marchisio serta Andrea Pirlo sebagai tridente pengatur permainan.

Kontribusi nyata lain dari Vidal adalah torehan golnya. Meskipun bermain di tengah, namun dia terbilang produktif. Bayangkan, dalam dua musim belakangan dia selalu mencetak di atas 10 gol.

Layaknya di Juventus, peran vital Vidal juga begitu terasa di Chile. Dia menjadi motor utama tim di Piala Dunia 2014 kemarin, walaupun harus tersingkir di babak 16 besar dari tuan rumah Brasil.

Menyimak fakta-fakta di atas maka bukan hal aneh jika sekarang Vidal jadi incaran banyak klub. Mulai dari Barcelona, Real Madrid, Arsenal sampai Manchester United sempat dikaitkan dengan mantan punggawa Bayer Leverkusen itu.

Namun sejauh ini klub yang disebut terakhirlah yang masih setia memburu Vidal. Ya, 'Setan Merah' bahkan diyakini hanya tinggal selangkah lagi mendapatkan tanda tangannya.

Tarik ulur transfer

Sejak MU resmi ditangani Louis van Gaal, nama Vidal semakin santer disebut sebagai bidikan utama. Dipercaya, sang arsitek anyar mencari pemain yang bisa bertarung sengit di lapangan tengah.

Juventus vs Bayern, Ajang Reuni Pogba dan Vidal

Vidal memang bukan satu-satunya target. Ada juga gelandang Kevin Strootman. Hanya saja MU masih ragu mengajukan tawaran karena pemain asal Belanda tersebut masih berkutat dengan cedera.

Awalnya juga tak banyak yang percaya dengan kabar kepindahan Vidal ke MU mengingat statusnya sebagai pilar utama 'Si Nyonya Tua'. Tapi situasi berbalik ketika pertengahan Juli lalu allenatore Antonio Conte tiba-tiba mundur dari jabatannya.

Juventus pun diterpa gonjang-ganjing eksodus pemain. Beredar rumor mereka kemudian siap melepas Vidal jika MU bersedia membayar £40. Tapi berita itu buru-buru ditampik direktur umum Beppe Marotta. Dia sampai berulang kali menyatakan kalau Vidal atau pemain kunci lain, dalam hal ini Paul Pogba, tidak akan dilelang.

Pekan lalu Vidal yang ditanya wartawan tentang masa depannya juga mengaku masih senang bermain untuk Juventus. Tapi dia tak mengingkari rasa bahagia ketika mengetahui klub sebesar MU meliriknya.

Akhir pekan ini sejumlah media Italia mengklaim bahwa Vidal sudah membuat kesepakatan verbal dengan MU. Malah dia juga sudah dinyatakan lolos tes medis di klub yang bermarkas di Old Trafford itu.

Agen Vidal juga diklaim tengah berada di Inggris guna menuntaskan kesepakatan. Pria 27 tahun tersebut akan disodorkan kontrak berdurasi 4 tahun dengan gaji sebesar £120 ribu per pekan. Tapi hanya beberapa saat berselang, Juventus kembali membuat pernyataan bahwa mereka tidak akan melepas Vidal.

"Vidal tidak dijual. Saya sudah berbicara dengannya dan dia akan bertahan di Juve," tegas pelatih anyar Massimiliano Allegri.

Hal yang sama juga disampaikan oleh Marotta. "Dia pemain kami dan kontraknya sudah diperpanjang. Kami sangat senang dengannya, begitu juga sebaliknya. Jadi, tidak ada masalah," tegasnya untuk kali kesekian.

Sementara agen FIFA,  Andrea D'Amico yang menangani rekan Vidal di Juventus, Sebastian Giovinco memberikan sebuah bocoran terkait masa depan pemain yang memulai karir bersama Deportivo Colo Colo itu.

"Vidal dan Pogba? Salah satu dari mereka akan pergi. Saya yakin Vidal jadi korbannya. Jika sebuah angka besar datang di pasar Italia, mereka harus menjual dan kamu tidak bisa mempertahankan pemain," ungkapnya.

MU Siapkan tempat 'khusu' untuk Vidal

Belum ada kepastian soal kedatangan Vidal, namun MU sudah mempersiapkan diri menyambutnya. Tak tanggung-tanggung, mereka bahkan sudah mempersiapkan 'tempat khusus'.

Ya, MU kabarnya sudah menyiapkan nomor punggung tujuh untuk Vidal saat diperkenalkan nanti. Menurut surat kabar La Tercera, Louis Van Gaal sendiri yang menyiapkan nomor tersebut untuk bintang anyarnya tersebut.

Saat ini, nomor punggung tujuh tidak bertuan. Namun, nomor ini terkenal keramat di Old Trafford karena nama-nama besar pemiliknya seperti George Best, Eric Cantona, David Beckham, sampai Cristiano Ronaldo. Sebelumnya, Antonio Valencia sempat dipercaya menggunakan nomor punggung tujuh namun akhirnya melepas nomor tersebut pada musim lalu, dan kembali ke nomor lamanya yaitu 25.

Selain itu, Van Gaal juga disebut surat kabar tersebut ingin segera merampungkan kepindahan Vidal ke MU. Pasalnya, bos asal Belanda itu ingin sang pemain untuk segera bersiap untuk musim depan.

Pemain Bayern Munich, Arturo Vidal, usai cetak gol

Digosipkan ke Chelsea, Ini Kata Arturo Vidal

Kehadiran Conte di Chelsea memperkuat rumor ini.

img_title
VIVA.co.id
7 April 2016