Musim Penting Honda Bersama Rossoneri

Pemain AC Milan, Keisuke Honda
Sumber :
  • REUTERS/Alessandro Garofalo

VIVAbola – Playmaker AC Milan, Keisuke Honda, mengakui bahwa ini akan menjadi tahun penting dalam kariernya bersama Rossoneri. Namun, Honda percaya dia dapat berkembang bersama tim asuhan Filippo Inzaghi.

Honda mendarat di Stadion San Siro pada Januari 2014 setelah kontraknya habis bersama CSKA Moskow. Tapi, pemain internasional Jepang ini dianggap gagal untuk cepat beradaptasi dengan gaya permainan Serie A Italia.  

“Saya baru bergabung dengan tim kemarin setelah melewati liburan. Saya perlu melanjutkan latihan untuk mendapatkan bentuk tubuh yang lebih baik menjelang musim baru,” kata Honda, seperti dilansir Football-Italia.

Honda juga mengaku ingin lebih berkontribusi untuk Milan pada musim ini. Menurut Honda, Milan tidak bisa lagi bermain seperti musim lalu jika ingin bersaing di papan atas Serie A.

"Target kami? Kita lihat saja nanti. Tim ini tampaknya bersemangat, tapi kami hanya harus mencoba dan melakukan yang terbaik,” jelasnya. 

"Musim depan ini akan menjadi salah satu yang penting untuk Milan dan bagi saya pribadi," ujar pemain berusia 28 tahun ini. (art)

Dua Gol Oscar ke Gawang Milan Bikin Conte Tersenyum

Lihat berita menarik lainnya klik di sini.

Gelandang Real Madrid, Isco.

Gelandang Madrid Jadi Target Utama Proyek Irit Milan

Musim ini, Milan cuma dimodali €14 juta untuk belanja pemain.

img_title
VIVA.co.id
8 Agustus 2016