Laga Kroasia Kontra Meksiko Tanpa Gol di Babak I

Mario Mandzukic berduel dengan pemain Meksiko
Sumber :
  • REUTERS/Ruben Sprich
VIVAbola
Ada Simbol Nazi, UEFA Tolak Banding Kroasia
- Kroasia dan Meksiko masih bermain tanpa gol pada babak pertama laga krusial penyisihan Grup A Piala Dunia 2014, di Arena Pernambuco, Recife, Senin, 23 Juni 2014, atau Selasa dini hari waktu Indonesia.

Cara Santai Winger Meksiko Bungkam Para Pengkritik

Kedua tim bermain ngotot sejak awal laga. Mereka sama-sama tampil menyerang. Peluang pertama didapat Kroasia. Menit 14, Ivan Perisic mengirim umpan silang ke area penalti, namun Ivica Olic yang menjadi target tak bisa meraih bola dengan sempurna.
Tekuk Jamaika, Meksiko Juara Piala Emas 2015


Menit 16, gantian Meksiko yang mengancam. Bahkan mereka membuat para pendukung Kroasia terhenyak dengan tendangan keras Hector Herrera yang membentur tiang.


Hanya berselang 3 menit, Meksiko kembali meraih kans emas mencetak gol. Oribe Peralta yang tinggal berhadapan dengan kiper Stipe Pletikosa gagal mencetak gol pembuka karena bola yang akan disepaknya tiba-tiba 'melompat' terkena permukaan lapangan.


Jual-beli serangan terus berlangsung sampai waktu turun minum. Namun tetap belum ada gol yang tercipta.


Susunan pemain:


Kroasia:
Stipe Pletikosa, Dario Srna, Vedran Corluka, Dejan Lovren, Sime Vrsaljko, Luka Modric, Danijel Pranjic, Ivan Rakitic, Ivan Perisic, Ivica Olic, Mario Mandzukic.


Meksiko:
Guillermo Ochoa, Rafael Marquez, Francisco Rodriguez, Andres Guardado, Paul Aguilar, Hector Moreno, Miguel Layun, Hector Herrera, Juan Vasquez, Oribe Peralta, Giovanni dos Santos.
Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya