David Luiz: Gabung PSG, Langkah Baru dalam Hidup Saya

Pemain internasional Brasil, David Luiz (atas).
Sumber :
  • Sky Sports
VIVAbola - David Luiz akhirnya resmi berstatus sebagai pemain Paris Saint-Germain (PSG). Mengomentari kepindahannya, pemain berusia 27 tahun tersebut mengaku senang dan siap menjalani lembaran baru dalam karier sepakbolanya.
Bertemu Conte, Hiddink Minta Saran soal Inter Milan?

Empat musim memperkuat Chelsea, Luiz akhirnya memutuskan untuk bergabung dengan Les Parisiens, dengan durasi kontrak lima tahun. Dia menjadi bek termahal di dunia, dengan nilai mahar pembelian sebesar £50 juta atau setara Rp1 triliun.
Conte Haramkan Beberapa Makanan Masuk ke Tim Chelsea

Kepindahan tersebut tak terlepas dari perannya yang mulai tak dibutuhkan The Blues, sejak musim 2013/14 lalu. Posisi bek tengah telah menjadi milik duet John Terry dan Gary Cahill, sedangkan posisi gelandang mulai ditempati oleh Nemanja Matic. 
Harga Mahal untuk Sebuah 'Penyesalan'

"Sejak pertama kali kontak dengan Paris St.Germain, saya sangat senang. Ini adalah klub dengan sejarah hebat. Ini pun menjadi langkah baru dalam kehidupan saya," tutur David Luiz, sebagaimana dilansir Sky Sports, Sabtu 14 Juni 2014.

"Saya akan membela warna (kebanggaan) salah satu klub terbesar di dunia. Ini akan menjadi saat yang hebat bagi saya, secara profesional maupun personal," sambung pemain yang telah mengoleksi 37 caps bersama Timnas Brasil tersebut.

Empat musim berseragam Chelsea, Luiz total meraih tiga titel, satu Liga Champions(2011/12), satu Piala FA (2011/12), dan satu Europa League (2012/13). Namun pada musim terakhirnya, dia tak mempersembahkan satu pun trofi.
Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya