Persija Pesta Gol ke Gawang Persita

Line Up Persija di ISL 2014
Sumber :
  • VIVAbola/Anhar Rizki Affandi
VIVAbola –
Hanya Cetak 7 Gol dari 14 Laga, Apa Solusi Persija?
Persija Jakarta menundukkan Persita Tangerang dengan skor telak 4-0 di Stadion Sultan Agung, Bantul dalam laga lanjutan Indonesia Super League (ISL), Kamis 12 Juni 2014. Ramdani Lestaluhu menjadi bintang lapangan Persija dengan mencetak dua gol ke gawang Persita.

Secercah Harapan di Balik Raihan Satu Poin Persija

Di babak kedua, Persija masih menunjukkan dominasi mereka atas tuan rumah Persita. Keunggulan 3-0 di
Persija Ajukan Banding atas Putusan DRC FIFA
babak pertama tak membuat Macan Kemayoran mengendurkan permainan mereka di babak kedua.


Beberapa kali Boakay Eddy Foday memperoleh peluang, namun mantan bomber Persipura Jayapura ini terlihat kurang tenang. Pergerakan Ramdani di area pertahanan Pendekar Cisadane juga cukup merepotkan Luis Edmundo dan kawan-kawan.  


Persija menambah pundi-pundi gol mereka dalam laga ini setelah Boakay Eddy Foday mampu mengeksekusi penalti pada menit ke-59. Penalti didapat setelah bek Persita, Zirki Akbar melakukan handball di kotak penalti sendiri.


Papan skor pun berubah menjadi 4-0, namun serangan dari anak-anak asuhan Benny Dolo ke pertahanan Persita masih gencar dilakukan. Ramdani memperoleh kesempatan pada menit ke-73, tapi Yogi Triana bisa menggagalkannya.


Tembakan keras Rachmat Afandi pada menit ke-86 juga masih bisa ditangkap oleh Yogi Triana. Hingga peluit panjang dibunyikan wasit, skor 4-0 untuk kemenangan Persija tak berubah.


Susunan pemain kedua tim:


Persita: Yogi Triana (gk), Luis Edmundo, Handi Ramdhan, Windu Hanggoro (Hari Habrian 40); Maman,  Satrio Syam (Zikri Akbar 27), Jalwandi Jamal, Gusripen Effendi; Cristian Carrasco, Sirvi Arfani (Ronald Meosiau 63), Kenji Adachihara


Persija: Adixi Lenzivio (gk), Fabiano Beltrame, Ngurah Nanak, Ismed Sofyan, Victor Pae (April Hadi 73), Ramdani Lestaluhu, Dani Saputra, Egi Melgiansyah (Amarzukih 73), Ponaryo Astaman, Ivan Bosnjak, Boakay Eddy Foday (Rachmat Afandi 84).
Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya