Ditekuk Madrid, Taktik Guardiola Kembali Dikritik Legenda Bayern

Mantan pemain Barcelona, Pep Guardiola.
Sumber :
  • REUTERS/Michaela Rehle
VIVAbola
Pep Larang ManCity Main Bola Panjang
- Legenda Jerman dan Bayern Munich Franz Beckenbauer kembali mengkritik taktik Pep Guardiola saat Arjen Robben dan kawan-kawan ditekuk Real Madrid 0-1 di leg pertama semifinal Liga Champions, Kamis kemarin.

Bayern Siap 'Gelar Karpet Merah' untuk Schweinsteiger

Bayern memang tampil mendominasi di laga tersebut. Tapi Bayern kurang menggigit. Beckenbauer bahkan memuji Madrid yang dianggap tampil lebih efektif. Walau kalah penguasaan bola, Madrid mampu mencuri satu gol.
Meski Dihina, Guardiola Mengaku Masih Cinta Ribery


Beckenbauer juga menambahkan Bayern harus senang hanya kalah 0-1. Karena Madrid menciptakan banyak peluang di laga kemarin. Cristiano Ronaldo Cs juga bahkan mampu mengatur tempo permainan meski kalah penguasaan bola.


"Bayern bermain seperti yang diharapkan, dengan mendominasi penguasaan bola, tapi tidak menggigit. Kami harus senang Madrid hanya mencetak satu gol. Karena mereka menciptakan banyak peluang berbahaya daripada kami," katanya dilansir Footbal Espana.


"Yang mengejutkan, Madrid mampu mengatur tempo permainan seperti yang mereka inginkan. Madrid telah memainkan salah satu permainan terbaik yang pernah saya lihat. Mereka sangat taktis melebihi Bayern dalam momen tertentu."


Ini bukan kritikan pertama yang dilontarkan Beckenbauer kepada Guardiola. Sebelumnya, dia juga pernah mengkritik taktik Guardiola yang berlama-lama menguasai bola tanpa melakukan eksekusi segera.


Lihat artikel menarik lainnya
Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya