Legenda MU Puji Sikap Elegan Moyes Hadapi Pemecatan

Pelatih Manchester United, David Moyes
Sumber :
  • REUTERS/Nigel Roddis
VIVAbola
Rekor Buruk Mourinho di MU
- Legenda Manchester United Gary Neville memuji gaya elegan David Moyes menghadapi pemecatan. Saat dipecat, Moyes tidak menyalahkan pihak manapun. Pelatih asal Skotlandia itu pun mengaku bangga pernah melatih klub sebesar MU.

MU Mainkan Mkhitaryan Lagi, Mourinho Tidak Puas

"Moyes menghadapi situasi ini dengan baik. Dia mengucapkan terima kasih kepada sejumlah pihak dan mengaku bangga dengan masa kerjanya di klub ini," kata Neville seperti dilansir Tribal Football.
Sudah Jadi Pemain MU, Pogba Masih Dibelikan Rumah Juventus


Neville juga memaklumi jika Moyes tidak mengucapkan terima kasih kepada seluruh para pemain dan staf klub. Pasalnya masa kerja Moyes di MU sangatlah pendek. Tidak sampai semusim, hanya berdurasi 10 bulan.


"Faktanya, dia hanya menyebut satu nama, yaitu Sir Alex Ferguson. Karena bagaimana mungkin pelatih yang hanya menjabat 10 bulan mengucapkan terima kasih kepada setiap orang di klub?" kata Neville. 


"Ada 500 staf di MU. Saya pikir dia sudah bersikap terhormat. Dia mengaku mendapat keistimewaan mendapat kesempatan melatih MU. Dia menikmati setiap menit di MU dan dia meminta maaf jika kinerjanya ternyata tidak berjalan baik."


Moyes dipecat MU, Selasa kemarin setelah hanya melatih selama 10 bulan. Moyes dianggap gagal mengangkat performa Patrice Evra dan kawan-kawan di Premier League. Apalagi MU dipastikan gagal lolos tampil di Liga Champions musim depan.


Seperti diberitakan sebelumnya, tidak ada makian yang dilontarkan Moyes saat mendengar kabar pemecatan dirinya dari jabatan manajer MU. Moyes bahkan merasa bangga pernah melatih klub sebesar MU.


"Ditunjuk menjadi manajer di klub sebesar MU adalah kebanggaan bagi saya. Meneruskan prestasi dari pelatih yang sudah lama membangun tim merupakan tantangan yang besar. Tapi, saya ternyata belum cukup cakap memegang kepercayaan itu," kata Moyes dilansir Sky Sport.


Moyes memang sempat dikabarkan mencak-mencak. Namun hal itu lebih disebabkan kecerobohan para petinggi MU yang gagal menjaga rahasia pemecatan Moyes. Pasalnya, kabar pemecatan justru lebih dulu sampai ke media massa daripada telinga Moyes sendiri.


Lihat artikel menarik lainnya
Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya