Jamu Home United, Persipura Akan Bermain Lepas

Pemain Persipura Jayapura di AFC Cup
Sumber :
  • ANTARA FOTO/Roy Ratumakin
VIVAbola
Kesalnya Pelatih BSU Usai Dikalahkan 10 Pemain Persipura
- Persipura Jayapura akan menghadapi Home United pada laga pamungkas Grup E AFC Cup, Rabu 23 April 2014. Pelatih Persipura, Jacksen F. Tiago, mengatakan, timnya akan bermain lepas, karena hasil tak lagi mempengaruhi timnya.

Dramatis, 10 Pemain Persipura Tekuk Tuan Rumah BSU

Mutiara Hitam sudah memastikan diri sebagai juara Grup E AFC Cup. Persipura telah mengoleksi 11 poin dan memimpin 4 poin atas klub India, Churcill Brothers yang menduduki posisi kedua Grup E.
Bomber Tajam MU Waspadai Boaz Solossa


Namun, untuk Home United, bentrokan kontra Persipura menjadi laga hidup-mati. Bila Home United menang, mereka berpeluang melaju ke babak 16 besar asal Churchill Brothers gagal menang kontra New Radiant.


"Persiapan kami cukup baik. Kemarin kami fokus dalam hal pemulihan dan taktik saja. Terutama karena waktu kami tidak cukup banyak untuk melakukan lebih dari itu. Sekarang kami tinggal siapkan strateginya saja," kata Jacksen lewat pesan singkat kepada wartawan.


Mengenai kondisi anak-anak asuhannya, Jacksen menilai Persipura masih dalam kondisi lelah pasca pertandingan kompetisi Indonesian Super League yang berturut-turut. Tapi, Jacksen tetap ingin Persipura fokus meski bermain tanpa beban.


"Kami memanfaatkan waktu yang tersisa untuk pemulihan stamina agar tampil all out. Kami sudah menjuarai grup dan lolos. Sehingga tidak ada beban berlebihan kepada pemain. Selain mereka harus tetap bermain baik dan disiplin," terangnya.


Meski laga itu tidak lagi menentukan, karena Persipura sudah memastikan lolos ke babak selanjutnya, tapi bagi Persipura sangat penting untuk menjaga nama baik Persipura dan Papua. "Kami tidak ingin dipercundangi di depan publik sendiri," katanya.


Sekalipun demikian, sambung Jacksen, timnya tidak memandang remeh Home United. "kerja sama tim mereka sangat bagus, berani memainkan bola pendek dari kaki ke kaki, jadi kami mesti waspada," katanya.


Lihat artikel menarik lainnya
Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya