Tiket Big Match Piala Dunia 2014 Sudah Habis Terjual

Presiden FIFA Sepp Blatter
Sumber :
  • cdn.wn.com
VIVAbola
Ledakan Terjadi di Lintasan Balap Sepeda Olimpiade 2016
- Beberapa pekan jelang digelar, seluruh tiket pertandingan besar
(big match)
Pele Batal Nyalakan Obor Olimpiade 2016
Piala Dunia 2014 Brasil sudah habis terjual. Kabar ini diumumkan oleh Presiden FIFA, Sepp Blatter, pekan ini.
2 Kali Gagal Menang, Dunga Minta Brasil Tampil Lebih Ngotot

Seperti dilansir SBS, Blatter mengatakan tiket pertandingan yang dimainkan tuan rumah Brasil dan juara bertahan Spanyol sudah habis terjual. Begitu pula dengan laga yang melibatkan raksasa Eropa seperti Jerman, Italia dan Belanda.


Sementara itu, masih ada banyak tiket yang tersedia untuk beberapa laga. Seperti Kamerun vs Kroasia (Grup A). Tiket pertandingan Pantai Gading vs Jepang, Jepang vs Yunani, Yunani vs Pantai Gading di Grup B juga masih tersedia.


Pertandingan lainnya yang masih tersedia banyak tiket adalah Uruguay vs Kosta Rika (Grup D), Swiss vs Ekuador, Honduras vs Swiss (Grup E), Nigeria vs Bosnia, Bosnia vs Iran (Grup F), Belgia vs Aljazair, Rusia vs Korsel dan Korsel vs Aljazair (Grup H).


Blatter mengatakan pada Rabu lalu bahwa masih tersedia total 45.275 tiket untuk pertandingan-pertandingan yang disebutkan di atas. Sedangkan sejauh ini total sudah 2.731.275 tiket Piala Dunia 2014 yang sudah terjual.


Kabar ini tentu menjadi kabar menggembirakan buat FIFA dan Brasil sebagai penyelenggara sekaligus tuan rumah. Pasalnya, persiapan Piala Dunia 2014 diwarnai protes warga Brasil dan kritikan terkait belum rampungnya sejumlah stadion. (one)


Lihat artikel menarik lainnya
Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya