Bayern Jaringkan Tiga Gol, MU Angkat Koper

Selebrasi Thomas Mueller di tengah pemain MU
Sumber :
  • FIFA.com
VIVAbola –
Rekor Buruk Mourinho di MU
Bayern Munich mendepak Manchester United dari Liga Champions usai menang 3-1 di laga leg kedua perempatfinal di Allianz Arena, Kamis 10 April 2014 dini hari WIB. Kemenangan itu membuat Bayern unggul agregat 4-2 atas tim asuhan David Moyes.

MU Mainkan Mkhitaryan Lagi, Mourinho Tidak Puas

Pertandingan sempat berjalan kurang menarik di
Sudah Jadi Pemain MU, Pogba Masih Dibelikan Rumah Juventus
babak pertama , dan berakhir dengan skor 0-0. Tiga gol Bayern disarangkan oleh Mario Mandzukic, Thomas Mueller, dan Arjen Robben, sedangkan Patrice Evra adalah penyumbang gol bagi United.


Di awal babak kedua, tempo permainan tak jauh berbeda dengan di babak pertama. Kedua tim masih terlihat amat berhati-hati dalam melancarkan serangan. United punya peluang pada menit ke-54 lewat Shiinji Kagawa, tapi bola bisa ditangkap Manuel Neuer.


Setan Merah menjebol gawang Bayern pada menit ke-57 lewat sepakan kaki kiri Patrice Evra memanfaatkan crossing Antonio Valencia. United memimpin 0-1 dan membuat agregat menjadi 1-2 untuk keunggulan mereka.


Baru semenit, Bayern langsung menyamakan kedudukan menjadi 1-1 lewat Mario Mandzukic yang menanduk umpan matang dari Franck Ribery. Tim asuhan Pep Guardiola bereaksi dengan sempurna setelah kebobolan lebih dulu.


United masih mencoba untuk memimpin lagi, tapi tendangan Rooney pada menit ke-61 masih melenceng. Bahkan, Die Roten malah berbalik unggul menjadi 2-1 ketika Thomas Mueller menyambut umpan Arjen Robben pada menit ke-68.


Bayern seolah menemukan gaya permainan mereka lagi untuk terus menekan tim besutan David Moyes.  Benar saja, gawang United lagi-lagi kebobolan setelah Robben menjebolnya pada menit ke-76 sekaligus membawa Bayern memimpin 3-1 atas MU.


Unggul dua gol, tuan rumah mulai mengendurkan serangan mereka ke pertahanan United. Namun, lini belakang The Bavarians juga sulit ditembus oleh Wayne Rooney dan kawan-kawan.


Michael Carrick melakukan tendangan spekulasi pada menit ke-83, tapi bola masih melambung. Penguasaan bola juga masih didominasi oleh Bayern, sehingga tim tamu selalu gagal menekan tuan rumah. Hingga pertandingan selesai, skor 3-1 tak berubah.


Susunan pemain kedua tim:


Bayern Munich: Manuel Neuer (gk); Philipp Lahm, Dante, Jerome Boateng, David Alaba, Toni Kroos, Thomas Mueller (Claudio Pizarro 84), Franck Ribery, Arjen Robben, Mario Goetze (Rafinha 65), Mario Mandzukic.  


Manchester United: David De Gea; Phil Jones, Chris Smalling, Nemanja Vidic, Patrice Evra; Darren Fletcher (Javier Hernández 74), Michael Carrick; Antonio Valencia, Wayne Rooney, Shinji Kagawa; Danny Welbeck (Adnan Januzaj 81)
Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya