Babak I, Timnas U-23 Unggul 2 Gol Atas Malaysia

Pemain timnas Indonesia U-23 di SEA GAmes 2013
Sumber :
  • ANTARA FOTO/Prasetyo Utomo
VIVAbola -
Simpan Sabu 1 Kilo di Celana Dalam, Pria Malaysia Dibekuk
Indonesia U-23 untuk sementara berhasil mengungguli Malaysia U-21 dalam laga persahabatan di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Rabu 5 Maret 2014. Tim besutan Aji Santoso unggul 2-0 atas tim Harimau Muda.

Materi Pemain Luar Biasa, Madura United Masih Simpan Masalah

Indonesia gencar melancarkan tekanan ke kubu Malaysia. Beberapa kali upaya sempat dilakukan Bayu Gatra dan Fandi Eko Utomo namun belum membuahkan hasil.
Rangking FIFA: Argentina di Puncak, Indonesia Makin Anjlok


Garuda Muda akhirnya sukses membuka keunggulan pada menit 23 lewat aksi Bayu Gatra. Umpan terobosan dari Fandi Eko berhasil diterima oleh Bayu. Gelandang Putra Samarinda ini membawa bola lalu membobol gawang Malaysia lewat sudut sempit.


Malaysia sempat mendapatkan peluang berbahaya pada menit 31. Beruntung, tendangan Shahrul Igwan masih menerpa mistar gawang.


Indonesia menggandakan keunggulan pada menit 41. Agung Supriyanto sukses menaklukkan kiper Malaysia yang dikawal Mohd Ramadhan Abdul Hamid.


Jelang babak pertama berakhir, Malaysia berupaya menekan. Namun, tak ada lagi gol tambahan tercipta. Indonesia U-23 sukses menutup jeda dengan keunggulan 2-0 atas Malaysia U-21.


Susunan Pemain
Indonesia U-23:
Teguh Amirudin, Dany Saputra, M Syaifuddin, Vava M Yagalo, Syahrizal, Rizky Pellu, Rasyid Bakri, Fandi Eko Utomo, Bayu Gatra, Hendra Bayauw, Agung Supriyanto


Malaysia U-21:
Mohd Ramadhan Abdul Hamid, Mohd Akmal Chin, Mohd Ashmawi Yakin, Shahrul Igwan Samsudin, Ramzi Haziq, Azrul Nizam, Mohammad Syawal, Muhammad Naim, Nurshamil, Muhammad Irfan, Mohd Afiq

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya