Kata Pelatih Malaysia Sebelum Hadapi Indonesia

Pelatih Malaysia, Ong Kim Swee, dalam sesi latihan di SEA Games 2013
Sumber :
  • thestar.com.my
VIVAbola
Simpan Sabu 1 Kilo di Celana Dalam, Pria Malaysia Dibekuk
- Partai klasik Asia Tenggara akan kembali tersaji di pentas SEA Games. Kali ini, Myanmar akan menyaksikan laga penuh gengsi antara tim nasional Indonesia U-23 dan Malaysia U-23 pada babak semifinal.

Rangking FIFA: Argentina di Puncak, Indonesia Makin Anjlok

Laga ini akan menjadi dejavu seperti dua tahun silam. Saat Indonesia jadi tuan rumah, kedua tim bersua pada laga final. Kala itu, skuad "Garuda Muda" dipaksa menelan kekalahan oleh sang seteru lewat babak adu penalti.
Bocah Asal Poso Ini Akan Ikut Turnamen di Denmark dan Swedia


Kali ini, mereka akan bermain di stadion berbeda dan pemain yang berbeda. Namun, sosok pelatih masih sama. Indonesia dibesut oleh Rahmad Darmawan sedangkan Malaysia oleh Datuk Ong Kim Swee.


Jika menilik perjalanan kedua tim di babak grup, Indonesia kalah mengkilap dibanding Malaysia. Timnas harus tertatih-tatih di Grup B, sedangkan Malaysia berhasil menjadi juara Grup A.


"Saya sudah melihat pertandingan mereka sebelumnya, tapi itu semua tidak akan dihitung saat semifinal," ujar Ong Kim Swee, seperti dilansir situs resmi
Aseanfootball.org
.


"Ini akan menjadi permainan mental dan tim yang membuat kesalahan akan membayarnya. Dua tahun lalu, pertandingan sangat ketat dan kali ini tidak akan berbeda," tutur pelatih Malaysia tersebut.


Partai semifinal SEA Games 2013 antara Indonesia melawan Malaysia akan digelar pada pukul 16.30 WIB. Lalu, akan diikuti semifinal kedua antara Thailand melawan Singapura pada pukul 20.00 WIB. (art)

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya