ManCity Tembus Tiga Besar Usai Menang Tiga Gol Tanpa Balas

Pemain Manchester City merayakan gol
Sumber :
  • REUTERS/Phil Noble
VIVAbola
Yaya Toure Akhirnya Menyerah, Minta Agennya Diam
- Perlahan tapi pasti Manchester City mulai menapaki papan atas Premier League. The Citizens masuk jajaran tiga besar usai menang telak 3-0 atas Swansea hari Minggu, 1 Desember 2013 atau Senin dini hari WIB.

Guardiola Diragukan, Xavi Turun Tangan

Pada laga di Etihad Stadium, tuan rumah tampak dominan sejak babak pertama dimulai. Alvaro Negredo bahkan sudah membobol gawang Swansea saat laga baru berjalan delapan menit.
Klopp Ternyata Pernah Kepincut Datangkan De Bruyne


Di babak kedua, giliran Samir Nasri yang menunjukan kelasnya. Pemain asal Prancis itu sukses membukukan dua gol pada menit 58 dan 77, untuk memastikan kemenangan ManCity atas The Swans jadi 3-0.


Dengan hasil ini, ManCity berhasil memanfaatkan kekalahan Liverpool di markas Hull City (1-3). Tim asuhan Manuel Pellegrini pun terdongkrak ke peringkat tiga dengan torehan 25 poin, Liverpool sendiri turun ke posisi empat dengan 24 poin.


Bagi ManCity, kemenangan tiga gol tanpa balas ini menjadi bukti bahwa lini penyerangan mereka tengah onfire, setelah laga sebelumnya menang telak 6-0 atas Tottenham Hotspur. Sembilan gol mereka cetak tanpa kebobolan sekali pun.


Sedangkan untuk Swansea, kekalahan ini membuat mereka masih tak beranjak dari peringkat 13 klasemen sementara. Wakil Wales itu saat ini mengemas 15 poin dari 13 pertandingan.
Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya