Monaco Inginkan Bek Tengah Juventus

Leonardo Bonucci disambut fans Juventus saat cetak gol ke gawang Shakthar
Sumber :
VIVAbola
Sudah Jadi Pemain MU, Pogba Masih Dibelikan Rumah Juventus
- Klub kaya raya AS Monaco ingin terus memperkuat skuadnya. Kali ini mereka ingin memperkokoh barisan pertahanan dengan membidik bek tengah Juventus, Leonardo Bonucci.

Diincar 2 Raksasa Italia, Isco Dibanderol Madrid Rp733 M

Laporan
Juventus Tak Menikmati Untung Besar dari Penjualan Pogba
Tuttosport, kubu Monaco sudah mengutus orang untuk mengawasi perkembangan performa dan membuka peluang menggaet Bonucci. Pada Rabu kemarin, utusan tersebut nampak berada di Juventus Stadium untuk menyaksikan duel 'Si Nyonya Tua' melawan Copenhagen pada laga babak penyisihan Grup B Liga Champions.


Sebelumnya Bonucci juga disebut-sebut telah ditawar oleh klub Rusia, Zenit St Petersburg. Namun, proposal senilai €15 juta yang diajukan langsung ditolak oleh manajemen
Bianconeri.

Dengan begitu, jika memang masih nekat ingin memboyong Bonucci, mau tak mau Monaco harus mempersiapkan tawaran jauh lebih besar dari yang pernah diajukan oleh Zenit. Itu pun masih belum menjamin tawaran mereka bisa langsung diterima.


Bonucci sendiri diketahui bergabung dengan Juventus sejak 2010 silam dari Bari. Sejak kedatangan Antonio Conte di kursi pelatih pada 2011, pemain 26 tahun ini hampir tak tergantikan posisinya di skuad utama.


Dia menjadi salah satu dari tiga pilar utama pertahanan Juventus bersama Giorgio Chiellini dan Andrea Barzagli. Sejauh ini Bonucci sudah tampil sebanyak 109 kali dan mencetak 5 gol.
Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya