Tanpa CR7 Madrid Mampu Mantapkan Posisi di Puncak Klasemen

madrid pukul galatasaray 6-0
Sumber :
  • REUTERS/Murad Sezer
VIVAbola -
Real Madrid Dapat Kabar Gembira dari Ronaldo
Real Madrid membuktikan tanpa Cristiano Ronaldo masih bisa mengukir kemenangan di ajang Liga Champions. Madrid berhasil mengalahkan Galatasaray dengan skor 4-1 di laga lanjutan babak penyisihan Liga Champions grup B.

Jawaban Pogba Membuat Real Madrid Batal Merekrutnya

Meski bermain imbang 1-1 di babak pertama dalam laga di Santiago Bernabeu, Rabu 26 November 2013 (Kamis dinihari WIB), Madrid mampu membuat Galatasaray tidak mampu bermain optimal di babak kedua. Tim asuhan Roberto Mancini itu dibuat tidak berkutik.
Pogba Catat Rekor, Ini Daftar 10 Pemain Termahal Dunia


Gol pertama Madrid diciptakan pemain termahal di dunia, Gareth Bale melalui tendangan bebas pada menit 37. Sebelum disamakan oleh Umut Bulut pada menit 38. Kedua kubu bermain imbang di paruh pertama.


Alvaro Arbeloa membawa Los Galacticos membalikkan kedudukan menjadi 2-1 di menit 51. Tendangan jarak dekat Arbeloa mengoptimalkan umpan Angel Di Maria gagal diantisipasi oleh kiper Galatasaray, Eray Iscan


Pada menit 63, Madrid kembali menambah rekening gol. Kali ini, Di Maria mengoyak jala Galatasaray dari dalam kotak penalti menyambut umpan silang Arbeloa. Madrid kini memimpin dengan skor 3-1.


Seakan belum puas, Madrid gencar melancarkan tekanan. Hasilnya, Madrid menggenapkan keunggulan menjadi 4-1. Gol ke-4 Madrid dicetak Isco di menit 81. Hasil tersebut membuat Madrid memimpin persaingan dengan 13 poin.


Sedangkan, kekalahan 1-4 dari tangan Madrid membuat Galatasaray harus puas turun ke peringkat 3 mengoleksi 4 poin, hasil dari 1 kali menang, 1 kali imbang dan 3 kali kalah.


Susunan Pemain

Real Madrid:
Iker Casillas, Pepe, Sergio Ramos, Marcelo, Alvaro Arbeloa, Gareth Bale,Casemiro,Angel Di Maria, Isco, Asier Illarramendi, Jese


Galatasaray:
Eray Iscan, Gokhan Zan, Dany Nounkeu, Aurelien Chedjou, Emmanuel Eboue, Felipe Melo, Selcuk Inan, Umut Bulut, Bruma, Nordin Amrabat, Didier Drogba
Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya